Saksi Mata: Kondisi Ustad Jeffry Memprihatinkan

Jenazah Ustaz Uje
Sumber :
  • twitter.com/ipangwahid

VIVAlife - Ustad Jeffry Al Buchori atau biasa disapa Uje meninggal dunia. Uje mengalami kecelakaan hebat Jumat malam 26 April 2013.

Motor Kawasaki E650 B 3590 SGQ yang dikendarainya menabrak sebuah pohon palem di Jalan Gedung Hijau Raya, Pondok Indah, Jakarta Selatan, sekitar pukul 01.00 WIB.

Kejadian itu pun disaksikan oleh satpam lingkungan sekitar, Juhari. Dia menuturkan, kondisi Uje sangat parah.

Pembongkaran Pasar Kutabumi Diwarnai Kerusuhan, Sejumlah Orang Mengalami Luka-luka

"Orang itu sudah tergeletak di jalan, parah, ada darah bercucuran di kepala. Tangan sebelah kiri sudah menekuk," tuturnya.

Ia pun memastikan orang itu adalah Uje ketika dievakuasi menggunakan taksi ke rumah sakit.

"Pas naikin ke taksi sekitar jam 1, saya hanya lihat korbannya Pak Ustad Jefrry," tuturnya.

Uje sempat dilarikan ke Rumah Sakit Pondok Indah, namun nyawanya tak tertolong.

Jenazah Uje dibawa ke rumah duka di Perum Bukit Mas, Jalan Narmada III, Rempoa, Bintaro, Tangerang Selatan. Almarhum meninggalkan seorang istri, Pipik Dian Irawati Popon, dan tiga anak yakni Adiba Khanza Az-Zahra, Mohammad Abidzar Al-Ghifari, dan Ayla Azuhro.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor atau Gus Muhdlor usai halal bihalal di Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo.

Mangkir dari Pemeriksaan, KPK Bakal Panggil Lagi Gus Muhdlor Pekan Depan

KPK berencana akan memanggil Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor pada pekan depan terkait dugaan korupsi pemotongan insentif pegawai BPBD di Sidoarjo.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024