FOTO: Rekomendasi Kuliner Murah di Singapura

Jajanan.
Sumber :
  • Dok. Kaki 5/ANTV
VIVAlife - Jika pergi ke negara ini, jangan kaget kalau Anda banyak menemukan orang-orang berdarah India. Ini bukan India, tapi 53 persen warga India berada di sini. Ya, negara yang dimaksud adalah Singapura. Negara dengan julukan "negeri seribu satu larangan" yang menyuguhkan ratusan jenis makanan khas India.
Joint Operation Bea Cukai dan Polri Gagalkan Peredaran Kokain Cair dan Serbuk MDMA

Di Little India misalnya, disana Anda akan merasakan suasana India yang kental. Tepatnya di pusat perbelanjaan Mustafa Center, tempat yang banyak dikunjungi warga lokal dan turis mancanegara untuk berbelanja oleh-oleh. Kawasan yang konon  sangat mendunia di dua puluh tahun terakhir ini hidup selama 24 jam.   
Han So Hee vs Hyeri: Drama Cinta Segitiga Ryu Jun Yeol Kembali memanas!

Selain Mustafa Center, jika Anda penikmat jajanan kaki lima juga wajib hukumnya mencicipi makanan khas India di Tekka Food Center. Nama makanannya plain dosai, roti yang disajikan bersama tiga macam saus kari.
Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

Namun jika ingin mencoba camilan yang lain, Anda bisa mencoba prawn vadai, atau bakwan udang ala India. Biasanya bakwan ini dihidangkan sebagai teman teh masala.  

Nah, jika Anda bosan berputar-putar di kota, coba sedikit menepi ke kawasan Marina Bay yang  merupakan landmark Singapura. Deretan bangunan megah dengan desain futuristik siap menyambut. Biasanya para turis lebih senang menghabiskan waktu sore hari di sini sambil menikmati sambal stingray. Menu kuliner khas Singapura berbahan ikan pari yang dipanggang dengan irisan bawang dan sambal terasi. Lihat foto selengkapnya

Menjelang malam, Anda bisa mengunjungi Merlion Park. Taman tempat berdirinya patung singa  yang ikonik. Tidak jauh dari sini, ada pusat jajanan kaki lima yang terkenal dengan nama Hawker Centre.

Menu yang menjadi favorit para pengunjung adalah, carrot cake, fried carrot cake, atau nama lokalnya chai tow kway. Meski namanya carrot cake atau kue wortel, ternyata camilan ini tidak terbuat dari wortel. Melainkan campuran lobak yang ditumis dengan telur, daun bawang dan irisan bawang. Lebih mirip dengan lunpia kalau di Indonesia. 

Semakin malam Singapura semakin menggeliat. Menjelma menjadi kota gemerlap dengan keriuhan aktivitas bisnis dan penduduknya. Ini yang menjadi salah satu alasan mengapa Singapura kerap dituju wisatawan.  


Saksikan progran acara KAKI 5, di ANTV setiap Sabtu, pukul 09.30 untuk mendapatkan rekomendasi sajian-sajian kaki lima di berbagai negara. 












Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya