Hindari Camilan Ini saat Lebaran

Ilustrasi keripik.
Sumber :
  • Pixabay/msqrd2

VIVA.co.id – Sajian lezat saat Lebaran, biasanya penuh dengan kandungan lemak jahat. Tentu, kondisi ini bisa menimbulkan bahaya kolesterol tinggi, yang mengendap di peredaran darah.

Fuji Ungkap Kebiasaan dan Waktu Ngemil Favoritnya

LDL atau lemak jahat pada tubuh, dipicu dengan makanan-makanan yang juga mengandung lemak tinggi. Tentunya, kadar LDL dalam tubuh, harus diseimbangkan agar tidak membuat kadar kolesterol meningkat.

"Kadar kolesterol tinggi itu dipicu oleh dua hal yaitu LDL dan trigliserida. LDL atau lemak jahat, biasanya dipengaruhi oleh adanya makanan yang mengandung tinggi lemak jenuh," kata spesialis penyakit dalam, dr. Franciscus Ari, Sp.PD., di kawasan Jakarta Pusat.

Tempat Ini Merayakan Kuliner dengan Konsep Restoran yang Terbarukan

Untuk menyeimbangkan kadar LDL di tubuh, bisa diperoleh dengan konsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak baik yakni omega-3. Ari menyarankan memilih makanan dari jenis ikan, untuk mendapatkan kadar kolesterol seimbang.

"Minyak ikan dan ikan, tentu mengandung omega 3 yang sebaiknya dikonsumsi saat hari Lebaran. Untuk camilan, pilih kacang walnut yang mengandung antioksidan, sehingga mencegah timbulnya plak akibat kolesterol," kata dia.

Viral Warga Wonogiri Olah Laron Jadi Peyek, Ini Penjelasan Ahli Gizi

Omega-3 dan antioksidan merupakan kandungan yang sangat baik dalam mencegah kolesterol tinggi mengendap di tubuh. Adapun jenis camilan tinggi lemak, yang jarang diketahui, namun sangat mudah didapatkan.

"Kerupuk itu sangat mudah ditemui di saat lebaran dan menjadi camilan biasanya. Padahal kerupuk itu salah satu yang harus dihindari karena mengandung tinggi lemak jahat."

Ilustrasi ibu dan anak/parenting/anak bermain.

Membangun Kebiasaan Makan Sehat pada Anak, Peran Orang Tua dalam Memilih Camilan

Meskipun permen dapat menjadi camilan yang menyenangkan, penting untuk mengatur batasan konsumsi mereka. Anjuran ahli gizi adalah membatasi asupan gula tambahan pada anak

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2024