Lima Tanda-tanda Pria Sehat

VIVAnews - Hidup dalam lingkungan yang tetap menjaga kebugaran, sangat sulit menghindar dari cerita-cerita horor. Bukan saja untuk wanita tapi juga pria.

Kita juga seringkali digelayuti pertanyaan apakah arti kesehatan dan apakah tubuh sehat? Berikut ini beberapa ciri-ciri kesehatan pria yang umum dan bisa dideteksi diri sendiri:

- Kuku berwarna merah muda cerah

Kuku seringkali menjelaskan kondisi kesehatan seseorang. Umumnya, orang dengan tubuh sehat memiliki kuku berwarna merah muda, kuat dan halus.

LIVE: Momen Bersejarah Raja Aibon Serahkan Tongkat Komandan Pasukan Tengkorak TNI ke Letkol Danu

Walaupun secara umum, bentuk kuku beragam, perubahan besar yang terjadi pada kuku bisa jadi peringatan atas kondisi kesehatan.

Kuku yang kuning dan tebal dan tumbuh lambat mungkin saja akibat penyakit saluran pernapasan kronis seperti bronkhitis.

selain itu lekukan di kuku mungkin saja tanda-tanda penyakit diabetes karena tubuh kekurangan zat besi.

Meskipun sangat jarang penyakit yang bisa dideteksi dari penampilan kuku, tapi jika kuku tampak tidak sehat sebaiknya segera periksakan ke dokter.

- Urin berwarna kekuningan

Jika setiap bangun pagi dan menemukan warna urin berwarna kekuningan, itu sebuah pertanda kesehatan masih prima.
Urin yang sehat memiliki warna bervariasi dari kuning hingga yang menyerupai air bening.

Bila seseorang cukup minum, urin yang dikeluarkan berwarna bening, tetapi urin penderita dehidrasi berwarna agak gelap, seperti cokelat air teh.

Demikian juga jika urin berbau manis, berbau tidak sedap, berwarna merah, atau adanya perubahan warna kemungkinan menunjukkan adanya penyakit.

- Ejakulasi sesendok makan

Pria paruh baya yang sehat seharusnya menghasilkan cairan semen dua sampai lima ml atau satu sendok makan saat ejakulasi. Apabila jumlah semen yang dihasilkan kurang dari itu, mengindikasikan adanya kelainan dalam tubuh.

Cairan semen yang kurang dari dua ml bisa jadi pria berpenyakit hyperspermia, yang berhubungan dengan fertilitas pria.

Di samping volume, warna cairan semen juga pertanda kesehatan pria. Semen pria yang sehat umumnya berwarna putih atau abu-abu dan lengket.

Kendarai Sepeda Motor Baru, Pelajar SMA di Brebes Terlindas Truk 

Cairan semen yang bercampur dengan darah mungkin merupakan tanda adanya masalah kesehatan dan harus segera diperiksakan ke dokter.

- Detak jantung 70 per menit

Jumlah detak jantung saat beristirahat (RHR), indikator pentingnya kesehatan. Nilai RHR beragam tergantung jenis olahraga dan usia.

Namun, secara rata-rata detak jantung pria sehat saat beristirahat 70-75 kali per menit. Studi lainnya menyatakan rata-rata detak jantung normal 60-100 untuk pria dewasa.

Detak jantung di luar kisaran diatas, mungkin disebabkan penyakit serius dan adanya gangguan kesehatan.

Untuk mengecek detak jantung, letakkan dua jari di pergelangan tangan dan hitung berapa kali ia berdetak dalam 15 detik. Lalu, kalikan empat untuk mendapat jumlah detak jantung.

- Kulit Elastis

Elastisitas kulit atau turgor biasanya dipakai untuk menentukan apakah seseorang dehidrasi atau tidak.

Seseorang yang terkena diare atau berpuasa berpeluang kekurangan cairan.
Kulit yang sehat terlihat dari kulit yang elastis saat dipegang.

Untuk mengujinya, cubit kulit di bagian belakang tangan. Kulit yang mengalami dehidrasi akan kembali secara perlahan ke kondisi normal, sedangkan kulit sehat akan langsung kembali ke bentuk semula.

Catherine Wilson

Terpopuler: Catherine Wilson Malu sampai Atta Halilintar Kirim Doa

Round-up dari kanal Showbiz pada Jumat, 19 April 2024. Salah satunya tentang Catherine Wilson yang merasa malu karena mobil pemberian Idham Masse ditarik leasing.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024