Bentuk Kebiasaan Makanan Sehat Pada Anak

VIVAnews - Kebiasaan makan yang baik dan sehat harus dibentuk sedini mungkin. Karena, kebiasaan makan anak hingga dewasa akan menentukan kondisi kesehatannya kelak.

Masa-masa awal keemasan dalam membentuk kebiasaan makan anak dimulai saat umur enam bulan.

Saat usia enam bulan, anak mulai diperkenalkan makanan pendamping ASI (air susu ibu). Rentang usia enam bulan hingga satu tahun, anak harus diperkenalkan beragam jenis makanan. Hal ini sangat penting dalam membentuk kebiasaan makan mereka.

"Saat berusia enam bulan hingga satu tahun, menu makanan yang diperkenalkan pada anak memang harus beragam. Fungsinya agar lidah mereka memiliki banyak referensi rasa dan tidak hanya menyukai satu rasa saja," kata dr. Fiastuti Witjaksono, ahli gizi medik dari Universitas Indonesia, saat ditemui dalam acara "Sustagen 100% Untuk Buah hati Ibu" di Jakarta, 3 Februari 2010.

Menurut dokter Fiastuti, jika baru memperkenalkan makanan tertentu untuk pertama kalinya dan anak tidak suka, jangan langsung menghilangkannya dari daftar menu makanan. Justru harus terus diberikan agar anak terbiasa.

"Saat memperkenalkan makanan tertentu pada anak pertama kalinya, memang agak sulit. Lidah mereka belum terbiasa apalagi untuk bayi usia enam bulan yang biasa minum ASI. Coba berikan makanan baru selama dua atau tiga hari berturut-turut agar lidah anak terbiasa," tambah dr. Fiastuti.

Pengakuan Pelaku Begal Siswa SMP di Depok Usai Ditangkap: Incar Anak Sekolah Bawa HP

Variasi menu memang sangat penting, tetapi jika Anda baru memperkenalkan menu baru, jangan langsung menggantinya jika anak tidak suka.

Hal ini agar anak mengenal beragam makanan dan tidak menjadi pemilih makanan. Karena, saat anak menjadi pemilih, ia akan cenderung menyingkirkan sayuran dan makanan yang tidak disukainya.

Untuk itu, mulailah memperkenalkan beragam variasi makanan pada anak sejak dini, agar kebutuhan gizi anak selalu terpenuhi dan tumbuh kembangnya menjadi optimal.

Harga Emas Hari Ini 26 April 2024: Global Anjlok, Antam Stagnan
Kabaharkam Komjen Pol Fadil Imran

Komjen Fadil Pimpin Pengamanan Ajang World Water Forum di Bali, 5.791 Polisi Dikerahkan

Kepala Baharkam Polri, Komjen Fadil Imran akan pimpin apel Operasi Puri Agung 2024, guna mengawal acara World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali. WWF rencana digelar pada 18

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024