Rumah Pemulihan Gizi Balita Buka di DIY

VIVAnews - Inilah wadah penyembuhan dan pemulihan bagi balita penderita gizi buruk untuk warga Yogyakarta. Rumah Pemulihan Gizi Balita Kota Yogyakarta sudah dibuka untuk umum sejak 22 Februari 2010.

Rumah Pemulihan Gizi (RPG) Balita telah dibuka secara resmi oleh Menkes RI dr. Endang Rahayu Sedyaningsih di lokasi Jl. Mayjen Sutoyo No. 32, Yogyakarta, 12 Maret 2010.

RPG merupakan wadah penanganan dan konsultasi secara komprehensif terhadap gizi balita buruk dan gizi kurang serta permasalahan seputar gizi balita berdasarkan kondisi individual anak, keluarga dan masyarakat.

RPG ini diberikan secara gratis bagi warga yang tercatat memiliki buah hati usia balita dengan kondisi gizi buruk dan gizi kurang. Dengan daya tampung 8 orang anak untuk sekali perawatan, tempat ini didesain khusus seperti layaknya sekolah bermain untuk anak-anak.

Beberapa fasilitas penunjang yang ada didalamnya, mencakup ruang perawatan balita gizi buruk dengan peralatan medis yang memadai, ruang konsultasi dengan dokter anak, ruang tunggu bagi orangtua balita, ruang laktasi untuk bayi dan ibu menyusui, ruang belajar dan bermain balita dengan sarana permainan edukatif baik di dalam maupun luar ruangan, mushola, dapur, ruang makan dan ruang pertemuan.

Dengan dukungan tenaga ahli profesional atas kerjasama dengan beberapa instansi kesehatan, RPG ini memiliki tujuan dan misi untuk mengurangi jumlah balita yang menderita gizi buruk di Yogyakarta.

Pesan Vicky Prasetyo Jika Meninggal Dunia, Minta Hal Ini ke Keluarga

Caranya dengan memberikan penyuluhan, konsultasi serta rujukan gizi dengan menyediakan spesifikasi menu bagi bayi dan balita yang dirawat di RPG, agar asupan gizinya tercukupi secara maksimal.

"Kriteria anak penderita gizi buruk, antara lain dapat dilihat dari perbandingan proporsi antara tinggi badan dan berat badan. Jika tidak memenuhi angka normal, maka anak tersebut bisa kita kategorikan kurang gizi. Disini, kita membuat konsep tidak hanya sebagai tempat pemulihan gizi, namun juga sebagai sarana edukasi bagi si anak dan orangtuanya," ujar Dwiyatmi, salah satu staff seksi kesehatan, keluarga dan gizi di RPG, Yogyakarta.

Mobil Jeep Rubicon yang digunakan tersangka Mario Dandy menganiaya anak pengurus GP Ansor, David

Jeep Rubicon Mario Dandy Dilelang dengan Harga Limit Rp809 Juta, Intip Spesifikasinya

Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan (Kejari Jaksel) mengumumkan lelang mobil Jeep Rubicon Wrangler milik Mario Dandy. Harga limitnya Rp809 juta, gimana spesifikasi mobilnya?

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024