Aroma Ini Bisa Bikin Langsing

Diet Wanita
Sumber :
  • corbis.com

VIVAnews - Aroma memang bisa memengaruhi perasaan. Hal itu karena jika sebuah aroma terdeteksi, maka akan mengirimkan sinyal ke bagian otak yang mengontrol memori dan emosi. Inilah sebabnya mengapa aroma popcorn mengingatkan Anda pada bioskop, atau bau kopi yang membawa kenangan pagi hari.

Hal yang harus Anda ketahui aroma khas dapat membantu mengurangi tingkat stres, meningkatkan kesehatan mental dan fisik, menghilangkan rasa sakit serta mengurangi insomnia. Bahkan ada aroma yang bisa meningkatkan gairah bercinta. Tiap aroma memiliki fungsi yang berbeda, untuk itu ketahui masing-masing manfaatnya.

- Mengontrol nafsu makan
Jika Anda kesulitan mengontrol hasrat ngemil, cobalah atasi dengan menghirup aroma apel hijau, pisang atau bebauan favorit. Hal ini bisa menurunkan hasrat ngemil, karena otak 'ditipu' dengan aroma yang dihirup dan seakan sudah memakannya. Anda juga bisa menghirup aroma cengkeh atau vanila sebelum makan, agar bisa mengendalikan porsi makan.

- Meningkatkan hasrat bercinta
Memang terdengar aneh, tetapi menurut penelitian ternyata aroma bedak bayi, mentimun dan licorice, dapat meningkatkan hasrat bercinta pada wanita. Selain itu, aroma keringat pasangan juga bisa meningkatkan hasrat bercinta wanita dan sebaliknya. 

- Menenangkan diri
Minyak bunga lavender telah lama digunakan untuk membuat pikiran dan tubuh menjadi lebih tenang. Anda bisa menggunakan minyak levender setiap saat baik dengan membakarnya dengan tungku aroma terapi atau mengoleskannya pada pergelangan tangan. Setelah lelah bekerja, akan sangat pas jika Anda mandi dengan sabun yang mengandung minyak lavender.

- Mengurangi rasa sakit
Pertimbangkan untuk menghirup aroma minyak lavender dan peppermint sebelum Anda mengonsumsi obat penghilang rasa sakit. Kedua aroma tersebut bisa membantu mengurangi rasa sakit bahkan demam. Teteskan pada sapu tangan dan hirup aromanya saat Anda merasa sakit.

Perolehan Suaranya 58,6 Persen, Prabowo Subianto: Itu Hasil Demokrasi dan Perjuangan
SPBU Shell

Shell Indonesia Bakal Tutup Seluruh SPBU di Medan, Manajemen Ungkap Alasannya

PT Shell Indonesia dikabarkan bakal menghentikan operasional seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Medan, Sumatera Utara.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024