Gemuk Usai Lebaran? No Way!

Menu pesta bayram
Sumber :
  • en.momondo.com

VIVAnews - Tak hanya sebagai ajang silaturahmi, lebaran juga identik dengan jamuan makan. Berbagai makanan khas biasanya tersaji di rumah. Mulai dari masakan bersantan, kue kering, kue basah, hingga keripik akan tertata rapi di setiap rumah sanak keluarga.

Jika Anda tidak mengontrol nafsu makan Anda, yang terjadi adalah bobot tubuh akan makin bertambah. Apalagi saat liburan hari raya, biasanya Anda akan banyak menghadiri jamuan makan ke rumah-rumah kerabat.

Liburan saat hari raya memang cenderung membuat bobot tubuh bertambah. Nah, agar hal itu tidak terjadi Anda harus pintar-pintar menyiasatinya. Ini caranya:

- Sebelum Anda berkunjung atau memenuhi undangan jamuan makan, makanlah dulu di rumah. Memenuhi undangan dalam keadaan perut lapar membuat Anda akan banyak makan dan cenderung tidak terkontrol.

- Agar tidak makan dalam porsi besar saat hadiri jamuan makan, konsumsilah banyak sayur dan buah sebelum pergi. Dengan begitu, kebutuhan serat Anda sudah terpenuhi. Hal itu karena saat jamuan makan biasanya menu yang Anda pilih cenderung tidak menyertakan sayuran.

- Duduk atau berdiri berjauhan dari makanan. Sajian kue-kue, baik yang kering maupun yang basah pasti bermacam-macam. Jika Anda penasaran dengan rasanya, mencicipi satu atau dua buah tidak masalah. Asal, jangan berkali-kali mengambilnya. Biasanya mengambil kue berkali-kali tidak Anda sadari, untuk itu duduklah berjauhan dengan toples-toples menggoda berisi kue.

- Kunyah dengan perlahan. Cara ini bisa sangat membantu proses pencernaan dalam tubuh. Saat mengambil porsi makanan, ambilah sedikit jangan langsung dalam porsi besar. Dengan porsi besar, jika perut sudah terasa kenyang, Anda akan cenderung terpaksa menghabiskannya.

5 Makanan yang Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah untuk Penderita Diabetes
Ilustrasi membersihkan wajah.

Jangan Asal Obati, Ini Cara Membedakan Antara Jerawat Purging dan Breakout

Munculnya jerawat bisa karena bermacam-macam alasan, namun yang paling sering dibicarakan adalah jerawat purging dan breakout yang terjadi karena reaksi kulit terhadap sk

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024