'Satu Jam Saja' Bikin Rano Karno Menangis

Rano Karno
Sumber :
  • perspektif.net

VIVAnews - Lama absen dari dunia film, lantaran sibuk menjadi Wakil Bupati,  Rano Karno kini membesut sebuah film baru. Dan kembali ke dunia film ini membuat Rano menangis. Rano memang tidak hadir sebagai pemain utama dan film itu, tapi di belakang layar.  Lewat rumah produksi Karnos Film, Rano memproduksi sebuah film baru berjudul: Satu Jam Saja.

Kalau Istri Hyperseks apa yang Perlu Dilakukan Suami? Begini Nasehat Dokter Boyke

Rano semenjak belia sudah main film. Namanya sohor karena aktingnya dalam sejumlah film yang berjaya di tahun 1980-an dan 1990-an. Itu sebabnya kembali membuat film, seperti kembali ke rumah setelah sekian tahun merantau. Dia mengaku menangis saat film ini diproduksi.

"Saya menangis bukan karena filmnya tapi lebih kepada ternyata Karno's masih diterima," kata Rano saat ditemui di Senayan City, Jakarta.

Pemeran Doel dalam sinetron 'Doel Anak Sekolahan' itu mengaku bahwa skenario film tersebut sudah lama dipersiapkan. Tetapi, karena kesibukannya di sinetron dan juga kegiatan politiknya membuat skenario film itu terbengkalai.

"Skenarionya sudah sering ganti. Dari tahun 2004 cuma disimpan saja. Dan akhirnya saya serahkan sama anak-anak dan keponakan saya," ucapnya.

Film yang dibintangi Revalina S Temat, Vino Bastian serta Andhika Pratama ini sekaligus menjadi kado ulang tahun terindah untuknya. "8 Oktober ini saya ulang tahun dan ini kado utama untuk saya," ujar Rano yang lahir tanggal 8 Oktober 1960 itu.

Baca Juga:

'Satu Jam Saja' Bikin Rano Karno Menangis

Redam Amarah, Victoria Jauhi Beckham

Pemain Indonesia Pendek-Pendek

4 Wanita Cantik Ini Dulu Seorang Pria

20 Tahun Lagi, Kutub Utara Bebas Es

Prasasti Abad 7 Ditemukan di Kali Cikapundung


5 Artis Cantik Warisi Darah Biru, dari Sumedang Larang hingga Mangkunegaran
Ilustrasi/Pelajar diamankan saat mau tawuran.

10 Tips Mencegah Aksi Kekerasan Antar Siswa di Sekolah

Untuk mencegah terjadinya aksi kekerasan di lingkungan sekolah, berikut adalah beberapa tips yang dapat diikuti oleh guru, orang tua, dan siswa:

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024