Lindsay Lohan Terancam Dipenjara 18 Bulan

Lindsay Lohan
Sumber :

VIVAnews- Lindsay Lohan, lagi-lagi tersandung kasus hukum. Karena tidak menjalani hukuman percobaannya dengan baik, Lindsay terancam mendekam di penjara lebih dari satu tahun.

Pada Rabu, 19 Oktober 2011, Lindsay pun dijadwalkan akan hadir di pengadilan untuk menghadapi putusan hakim. Jika Hakim Stephanie Sautner memutuskan bahwa Lindsay melanggar hukuman percobaannya dengan tidak menyelesaikan tugas pelayanan masyarakat dan tidak hadir mengikuti  terapi penyembuhan ketergantungan narkoba secara teratur, hakim pun memiliki pilihan akan menjebloskan Lindsay ke dalam jeruji besi.

Akibat sejumlah pelanggaran yang dilakukannya, Hakim Stephanie Sautner baru-baru ini pun melabrak bintang 25 tahun karena lalai tidak menemui terapis narkoba untuk sesi mingguan. Hukuman ini pun sebagai hukuman percobaan untuk Lindsay karena ia sebelumnya juga telah melakukan  tindakan melanggar hukum, mencuri sebuah kalung senilai US$ 2.500 dari sebuah butik di bulan Januari.

Seperti dikutip laman Hollyscoop, dipastikan Lindsay akan dicecar banyak pertanyaan oleh hakim karena pelanggaran yang dilakukannya.

Lindsay sempat tidak muncul 9 kali di pusat pelayanan masyarakat wanita di Downtown, di mana dia seharusnya menyelesaikan tugas  layanan komunitasnya. Dia seharusnya bekerja minimal 4 jam melakukan pelayanan, namun sering mangkir dan sering pula hadir hanya satu jam.

Dia pun seharusnya mengunjungi terapis nya setiap Senin selama satu jam, tapi, ia pun tak muncul.  Alasannya, dia telah menyelesaikan terapi melalui telepon. Saat itu, dia justru menghabiskan waktu di Prancis untuk menyelesaikan pekerjaannya sebagai model. Dan baru-baru ini pun Lindsay pergi ke Italia, di mana ia diresmikan sebagai wajah baru dari Philipp Plein.

Baru-baru ini juga Lindsay terlihat tampil di karpet merah dengan giginya yang terlihat membusuk, berwarna kuning dan menimbulkan beberapa kehawatiran serius tentang kesehatannya. Tidak hanya itu, kulit Linday yang putih pun kini terlihat berubah kecoklatan. Para dokter pun mengamati perubahan kondisi tubuh Lohan.

Seorang dokter selebriti,  drg Dr Pankaj Singh, di NYC  memastikan bahwa kerusakan gigi yang dialami Lindsay seperti kerusakan gigi akibat rokok. "Jenis kerusakan tampaknya dari kombinasi penggunaan rokok, narkoba dan kurangnya perawatan pribadi."

Dr Singh melanjutkan, "Merokok menyebabkan gigi menjadi kuning, yang jelas kita lihat di sini di foto ini. Namun, pada usia muda, merokok tidak akan menyebabkan pembusukan dan kecoklatan pada  gigi.  Anda lihat di sekitar gusi. Kerusakan seperti itu adalah sesuatu yang kita lihat pada pasien yang menggunakan atau telah menggunakan narkoba. "

Seperti diketahui, Lindsay memang  wajib menyampaikan tes narkoba secara acak sebagai bagian dari hukuman percobaannya. Tapi semua dugaan soal pelanggaran yang dilakukannya akan terlihat pada Rabu mendatang. Menanggapi soal ini, Lindsay hanya berkata, "Kupikir mungkin persepsi orang tentang saya di luar konteks, hanya dari apa yang Anda lihat dan baca.." (eh)

Detik-Detik Wanita ODGJ Ngamuk Rusak Minimarket di Bekasi, Pemotor Dipukuli
YouTuber Daud Kim (Jay Kim)

Buntut Kasus Pembangunan Masjid oleh Daud Kim, Federasi Muslim Korea Ingatkan Hal Ini

Daud Kim telah membeli tanah di daerah Incehon Korea Selatan untuk dibangun sebuah masjid. Namun sayangnya, tindakan Daud Kim banyak ditentang umat muslim Korea Selatan

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024