Mensesneg Sudi Silalahi

Biaya Ibas-Aliya Tak Sepeser pun dari Negara

Pengajian Jelang Pernikahan Ibas-Ailya di Cikeas
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi menegaskan biaya pernikahan putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Edhie Baskoro, (Ibas) dengan putri Menteri Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Siti Rubi Aliya, murni berasal dari kocek pribadi keluarga kedua mempelai.

"Tidak ada satu sen pun dari biaya yang diambil dari negara," kata Sudi kepada wartawan, Selasa 22 November 2011. Biaya pernikahan ini berasal dari kocek keluarga kedua mempelai ditambah dari keluarga besar.

Selain itu, Sudi menambahkan para undangan diminta tidak membawa kado dan hadiah lainnya. "Tidak mengurangi rasa hormat, (mempelai dan keluarga) tidak menerima bingkisan, kado. Ini juga tertera dalam undangan," jelasnya.

Dia juga menyampaikan permohonan maaf Presiden SBY kepada pihak yang tidak diundang karena ada keterbatasan. Tamu yang termasuk tak mendapat undangan adalah perwakilan negara asing yang ada di Indonesia. "Pada KTT ASEAN mereka menyampaikan doa restu."

Hingga malam hajatan pernikahan Ibas-Aliya, Presiden SBY masih bekerja dengan meneken sejumlah sejumlah peraturan.

Terancam PHK Massal, Ratusan Karyawan Polo Ralph Lauren Demo di Depan MA

Menurut rencana, akad nikah Ibas dan Aliya akan digelar 24 November 2011 di Istana Cipanas. Sementara, resepsi akan digelar 26 November 2011 di JCC Senayan. (ren)

Starbucks Indonesia menyerahkan ribuan buku untuk anak-anak.

Hari Buku Sedunia, Starbucks Indonesia Serahkan 8.769 Buku untuk Anak-anak

Ribuan buku tersebut merupakan donasi dari para pelanggan Starbucks Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024