Daging Olahan Pemicu Kanker Pankreas

Daging sosis dan burger
Sumber :
  • inmagine

VIVAnews - Apakah Anda dan keluarga pecinta daging olahan seperti kornet, sosis, atau daging burger? Sebaiknya kurangi asupannya. Sebab dengan hanya mengonsumsi 50 gram daging olahan dalam menu sehari-hari akan meningkatkan risiko kanker pankreas sebesar 19 persen.

Semakin banyak asupan daging olahan, risiko yang dialami makin tinggi. Menyantap makanan "lezat" ini sebanyak 150 gram sehari akan meningkatkan risiko kanker pankreas sebesar 57 persen.

Kanker yang diderita pendiri Apple Inc., Steve Jobs, paling sering didiagnosis pada stadium lanjut. Dan satu tahun setelah didiagnosis, kanker pankreas membunuh 80 persen penderitanya. Hanya 5 persen pasien kanker pankreas yang masih hidup 5 tahun setelah didiagnosis.

Studi ilmuwan dari Institut Karolinska di Stockholm seperti dilansir GeniusBeauty, menunjukkan risiko penyakit ini lebih banyak terjadi pada pria dibandingkan wanita. Walaupun kemungkinan ada alasan yang menyebabkan perbedaan ini, ilmuwan menekankan fakta bahwa pria umumnya makan lebih banyak daging.

Para dokter memperingatkan bahwa kanker pankreas juga dapat disebabkan oleh merokok, yang terjadi pada satu dari tiga orang perokok. Risiko perokok mengalami kanker pankreas bahkan bertambah menjadi 74 persen jika dibandingkan mereka yang bukan perokok. (hp).

5 Polisi di Kolaka Ditangkap karena Keroyok Warga hingga Babak Belur, Kapolres Minta Maaf
Enam tersangka yang terjerat dugaan kasus narkoba di Jaksel

Selebgram Chandrika Chika Terjerat Kasus Narkoba Karena Isap Rokok Elektrik Rasa Ganja

Dari keenam orang yang jadi tersangka diantaranya adalah selebgram yakni Chandrika Chika.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024