Makanan Probiotik Pengganti Susu

Susu
Sumber :

VIVAnews - Makanan probiotik diketahui sangat baik bagi kesehatan
pencernaan karena dapat mengatasi masalah sembelit dan diare dengan meningkatkan pertumbuhan bakteri baik pada usus Anda. Selama ini kita hanya mengenal makanan probiotik adalah hasil olahan susu, seperti yang banyak beredar di pasaran.

Advokat Arif Edison Divonis 1 Tahun Penjara, Ini Tanggapan Jhon LBF dan Machi Achmad.

Tapi ternyata, tidak hanya produk susu yang memiliki fungsi untuk menjaga kesehatan usus, makanan lain yang sering kita konsumsi pun dapat berfungsi sebagai makanan probiotik. Jadi jika Anda tidak menyukai produk olahan susu, Anda dapat menggantikannya dengan beberapa makanan ini.

1. Dark Chocolates
Cokelat murni ini juga bekerja secara alamiah untuk memulihkan sel dan memperbaiki pencernaan.  Cokelat ini kaya akan antioksidan dan flavonoid yang memiliki fungsi untuk mengembalikan fungsi sel dan menghancurkan sel-sel buruk atau radikal bebas. Konsumsi jenis cokelat ini secara rutin dapat membersihkan usus Anda.

2. Kubis fermentasi (sauerkraut)
Dalam proses fermentasi kubis, asam laktat dapat menghancurkan gula
yang terkandung di dalamnya, dan meningkatkan pertumbuhan bakteri
baik. Tak hanya itu, kubis ini adalah sumber yang kaya akan vitamin
B12.

3. Acar
Sayuran yang diolah menjadi acar mengalami proses yang disebut dengan lacto-fermentation. Dalam proses itu, ditambahkan garam pada sayuran sehingga asam laktat meningkat dan mengubah gula menjadi energi.

4. Kacang, beras, dan gandum

Kacang, beras, dan gandum secara alami merupakan makanan yang baik bagi kesehatan pencernaan karena serat yang terkandung di dalamnya. Tetapi, ketika makanan ini mengalami proses pengasaman, bahan-bahan ini menjadi makanan probiotik yang benar-benar sehat. Di Jepang, sup miso adalah salah satu menu makanan probiotik karena pengolahannya melalui proses fermentasi susu kedelai.

Menteri Kabinet Indonesia Maju Buka Puasa Bersama Presiden Jokowi di istana

Gus Miftah Curiga Jokowi Pilih Bahlil Lahadalia Jadi Menteri Karena Lucu, Bukan Prestasi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan buka puasa bersama Wakil Presiden Maruf Amin dan Menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 20

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024