Pamer Payudara di Usia 40, Cameron Diaz Merasa Muda

Cameron Diaz
Sumber :
  • Daily Mail

VIVAlife - Banyak wanita merasa takut menghadapi ulang tahun yang ke-40. Kebanyakan dari mereka merasa tak percaya diri dengan penampilan tubuh yang mulai dihampiri tanda-tanda penuaan. Namun, hal ini ternyata tidak dialami oleh bintang Hollywood, Cameron Diaz.

Ia berani menentang usianya dengan memamerkan belahan dadanya untuk majalah pria dewasa, Esquire, edisi November mendatang. Berpose seksi di usia 40, ia bahkan merasa lebih baik dan lebih muda.

"Aku merasa lebih baik melakukannya di usia 40, daripada saat aku masih berusia 25," katanya seperti dikutip laman Daily Mail.

Aktris kelahiran 30 Agustus 1972 ini bahkan merasa sangat bersemangat memamerkan aset pribadinya itu untuk majalah tersebut. Dan untuk pertama kali dalam hidupnya, ia melakukan perbuatan tersebut.

"Aku sangat bersemangat. Semakin tua adalah bagian terbaik dari kehidupan. Seperti, saya tahu lebih banyak dari yang pernah saya kenal," katanya.

Kepada majalah Esquire, dia juga mengaku, merasa lebih nyaman dengan kondisi kulitnya sekarang daripada kondisi kulitnya 15 tahun yang lalu.  Sebagai model dan bintang film, ia dikenal pandai merawat tubuh. Diaz rutin melakukan pilates agar bentuk tubuhnya tidak menggelambir. Dan ia selalu membantah setiap rumor yang menyatakan kalau ia menggunakan suntik Botox anti-kerut untuk mempertahankan keremajaan kulitnya.

"Saya memiliki rasa syukur. Aku tahu diriku lebih baik. Saya merasa lebih mampu dari sebelumnya. Dan lepas dari penampilan fisik, saya memang merasa lebih baik di usia 40 daripada di 25."

Meskipun usianya saat ini tak lagi muda, Diaz memang belum pernah menikah. Namun, ia masih berharap bisa memiliki keturunan. "Masih ada kemungkinan itu. Percaya atau tidak, aku merasa sangat mampu."

Selama ini, bintang film Charlie's Angels ini telah berkencan dengan banyak  pria terkenal, termasuk Justin Timberlake dan bintang baseball Alex Rodriguez.  Namun, ketika ditanya mengapa hingga saat ini dia belum menikah, Diaz berkata, "Aku pintar! Bukan...bukan.... Sulit untuk mengatakannya kenapa saya sulit tertarik pada pria (menikah)."

"Saya tentu tidak ingin hal itu saya lakukan saat usia 20-an. Atau saya 30-an. Jadi kita lihat saja nanti," urainya lagi. 

Tak Bisa Penuhi Kebutuhan Harian, Sayuran dan Buah Ini Sangat Rendah Protein
Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi

Ernando Ari Gagalkan Penalti, Timnas Indonesia U-23 Ungguli Australia di Babak I

Timnas Indonesia U-23 menghadapi Timnas Australia U-23 dalam laga penyisihan Grup A Piala Asia U 23 2024. Indonesia berhasil unggul 1-0.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024