Balita Ini Miliki 25 Jari Kaki dan Tangan

Arpan Saxena
Sumber :
  • Aol.com

VIVAlife - Bayi normal adalah anak yang lahir dalam kondisi sempurna, tanpa kekurangan atau kelebihan apapun. Namun tidak dengan Arpan Saxena, bocah ini lahir dengan 25 jari tangan dan kaki.

Bocah asal Bhopal, India ini menderita dua kelainan genetik langka, yaitu Polydachtyl dan Syndactyl. Arpan yang masih berusia empat tahun memiliki 13 jari di tangannya dan 12 jari di bagian kakinya. Diakui sang ayah, Anil Saxena 35 tahun,  anaknya lahir dengan 26 jari di kaki dan tangan.

Saat itu ia dan istrinya tak menyangka bahwa anak lelakinya akan lahir dalam kondisi yang tak normal. Meski terlahir dengan 26 jari,  Arpan kehilangan satu jarinya ketika sedang bermain. Kini tersisa 25 jari.

Arus Mobil saat Mudik 2024 Meningkat, Astra Infra Siapkan Hal Ini

Di usia yang masih terbilang kecil, Arpan sama sekali tak malu dengan kondisinya. Ia amat menikmati 'kelebihan' yang ada padanya. "Aku sangat menyukai saat orang-orang berdatangan kemudian mulai mengabadikan gambarku," kata Arpan seperti dikutip dalam Dailymail.

Melihat kondisi Arpan, banyak dermawan yang mulai berdatangan untuk menawarkan bantuan operasi. Sayang, semua bantuan tersebut ditolak oleh sang ayah yang berprofesi sebagai penarik becak. Penolakan tak lain karena ia takut merusak kebahagiaan yang sedang dirasakan buah hatinya.

"Setiap orangtua bermimpi anaknya banyak dikenal orang. Arpan menjadi terkenal di seluruh Bhopal, kami senang melihatnya. Tapi yang saya khawatirkan justru operasi yang akan memengaruhi kebahagiaan yang sedang dirasakannya saat ini," kata Anil Saxena.

Walau Arpan sendiri amat menikmati kondisinya saat ini, terkadang ia terlarut dalam kesedihan dan kekesalan. "Satu-satunya yang tidak aku suka adalah aku tidak bisa berjalan dengan menggunakan sepatu," katanya.

Meski begitu, Arpan bersama dengan ibunya, Taruna, sering melakukan kegiatan bersama di sekolah. Keterbatasan yang dimiliki tidak mengurungkan niat Arpan untuk terus belajar menulis.

Anil juga mengakui bahwa kondisi anaknya ini kemungkinan juga dipengaruhi efek gas akibat kecelakaan industri di pabrik pestisida tahun 1984 lalu. Setidaknya ada sektiar 15 ribu jiwa meninggal dunia. Tak hanya itu, peluang anak lahir dengan penyakit kronis dan dalam kondisi cacat juga tinggi. (umi)

Kegiatan kelompok usaha PT Bumi Resources Tbk.

BUMI Resources Cetak Laba Bersih US$117,4 Juta di Tahun 2023

PT Bumi Resources Tbk (BUMI) mencatatkan pendapatan secara konsolidasian mencapai US$6,57 miliar di sepanjang tahun 2023. Tercatat, bahwa pendapatan BUMI berdasarkan PSAK

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024