Sweater Terbesar Dunia Dipajang di Turki
Kamis, 14 Maret 2013 - 12:45 WIB
Sumber :
VIVAlife -
Sweater sepanjang 151 meter dan lebar 52,5 meter membentang di gedung Bayrampasa, Istanbul, Turki. Dengan ukuran sebesar itu, sweater berhasil masuk dalam Guinness World Record.
Untuk membuatnya, seperti dilansir dari ecouterre.com, dibutuhkan sekitar 500 kilogram benang. Ada 90 orang yang membuatnya dan menghabiskan waktu selama 30 hari. Setelah selesai, sweater pun dibentangkan di gedung tinggi Bayrampasa.
Baca Juga :
Terpopuler: Tren Skincare dan Makeup Gen Z, hingga Rekomendasi Parfum Scarlett Terbaik 2025
Untuk membuatnya, seperti dilansir dari ecouterre.com, dibutuhkan sekitar 500 kilogram benang. Ada 90 orang yang membuatnya dan menghabiskan waktu selama 30 hari. Setelah selesai, sweater pun dibentangkan di gedung tinggi Bayrampasa.
Bukan hanya dibuat untuk memecahkan rekor, sweater raksasa dimaksudkan memancing perhatian para penduduk Turki. Mereka diminta untuk lebih sering memakai sweater dibandingkan menyalakan alat penghangat ruangan atau termostat.
Ini dilakukan untuk menghemat pengeluaran negara sebesar US$2 miliar. Selama musim dingin di Turki, kondisi cuaca memang sangat ekstrim sehingga para penduduk menyalakan termostat agar suhu dalam rumah jadi lebih hangat. (umi)
Halaman Selanjutnya
Bukan hanya dibuat untuk memecahkan rekor, sweater raksasa dimaksudkan memancing perhatian para penduduk Turki. Mereka diminta untuk lebih sering memakai sweater dibandingkan menyalakan alat penghangat ruangan atau termostat.