Kebiasaan Sehat Samarkan Selulit

VIVAnews - Kendati segala upaya sudah ditempuh untuk melenyapkan selulit tapi, kok, hasilnya tak pernah memuaskan. Anda sudah rutin menggunakan krim khusus, perawatan kulit dengan scrub, lulur, dan  lainnya, namun tetap saja ’kulit jeruk’ tersebut mengganggu penampilan. 

Selulit itu adalah lemak yang tertimbun di bagian tubuh tertentu. Penyebabnya, adanya lemak yang berlebih di antara kulit dan otot Anda. Jika bagian tubuh tersebut tidak berotot, berarti lemak tersebut tidak memiliki ‘fondasi’, sehingga lemak menyembul di antara kulit. Akibatnya, muncul permukaan kulit yang kasar, yakni selulit. Karena pada wanita lemak lebih banyak tertimbun di bagian tertentu, seperti paha dan pinggul, maka di bagian itulah selulit sering terlihat,” jelas Wayne Westcott, Ph.D., penulis dari buku No More Cellulite.

Untuk bisa melenyapkan selulit di bagian bokong, pinggul, lengan dan paha dengan sempurna, Anda harus bisa membentuk dan mengencangkan otot-otot di daerah tersebut, terutama di bagian bokong. Jenis olahraga yang bisa membantu mengusir selulit Bersepeda, berlari, naik tangga, dan berenang.

Namun, selain olahraga, kebiasaan berikut juga bisa membantu Anda menyamarkan si ’kulit jeruk’!

- Kurangi konsumsi kopi, teh, dan minuman beralkohol akan sangat membantu mencegah terjadinya selulit. Kemudian mengonsumsi sayuran hijau, buah-buahan, bawang bombai, dan bawang putih sangat baik untuk pembuangan lemak dan toksin dari tubuh.

- Lakukan pijat aromaterapi sebulan sekali. Ternyata pijat dapat membantu mengurangi selulit, karena pijat berfungsi memperlancar sirkulasi darah. Bila peredaran darah lancar, energi tubuh pun meningkat, yang membantu menghancurkan tumpukan lemak dalam tubuh sekaligus membuat tubuh menjadi relaks.

Analisis Metabolisme Tubuh dan Kebutuhan Nutrisi Lewat Tes DNA

Agar lebih relaks, kombinasikan saja pijatan dengan teknik aromaterapi, yakni menggunakan minyak dari tumbuhan tertentu yang sudah diambil ekstraknya, seperti minyak bunga mawar atau lavender.

- Konsumsi air putih minimal 8 gelas sehari. Air sangat membantu melancarkan sistem pembuangan, termasuk pengeluaran zat-zat yang bersifat racun dari dalam tubuh.  

- Stop merokok. Nikotin, dan zat berbahaya lain yang terkandung dalam rokok  dapat meracuni paru-paru, dan dapat menyebabkan tersumbatnya pembuluh kapiler alias pembuluh-pembuluh darah halus yang akan melemahkan kerja kelenjar dan kelenturan kulit. Pada giliran berikutnya akan menimbun selulit. 
 
- Beat stress! Asal tahu saja, ketegangan dan stres dapat menyebabkan otot tertekan dan juga menghambat kerja kelenjar yang bertugas mengatur sistem pembuangan zat-zat yang tak diperlukan dari dalam tubuh. 

- Pastikan proses pembuangan kotoran dan racun berjalan lancar. Cepat atasi sembelit yang terkadang muncul. Untuk Anda ketahui, sembelit merupakan salah satu penyebab utama terbentuknya selulit. Tingkatkan kerja kulit dengan membuatnya berkeringat sehingga mempermudah pembuangan kotoran.



Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich Paulus bersama Koalisi Indonesia Maju

Pimpinan Golkar di Daerah Minta Airlangga Dipilih secara Aklamasi di Munas, Menurut Sekjen

Sekretaris Jenderal Partai Golkar menyebut para ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) tingkat I meminta Airlangga Hartarto dipilih secara aklamasi di Munas pada Desember.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024