Intip Persiapan Waldjinah Pentas Keroncong di Belanda

Waldjinah
Sumber :
  • VIVAlife.Fajar Sodiq
VIVAlife-
Polisi Sebut Wanita yang Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari Kerja Open BO
Musisi keroncong senior Waldjinah bakal kembali eksis manggung di luar negeri usai tiga tahun menderita sakit.

Dua Anak-anak Sempat Terjebak di Dalam Toko Bingkai yang Kebakaran

Waldjinah bersama
Kondisi Mengenaskan 5 Korban Kebakaran Toko Frame Mampang Jakarta Selatan
Orkes Keroncong Bintang Surakarta akan tampil selama 12 hari, 19-30 Mei 2013 dalam Festival Tong Tong di Belanda. Lantas bagaimana dengan persiapan yang dilakukannya?


Pelantun
Tanjung Perak
ini dalam satu bulan terakhir berusaha mempersiapkan kebugaran tubuhnya. Mengingat selama tiga tahun terakhir Waldjinah sakit dan beberapa kali dilarikan ke rumah sakit.


"Yang penting badan harus dijaga, tidur yang cukup. Kemarin juga setiap pagi dede (berjemur di pagi hari) biar badane sehat, " ucap dia kepada VIVAlife, Rabu 15 Mei 2013.


Sebelum berangkat ke Belanda, Waldjinah sempat melakukan serangkaian pengobatan medis agar kesehatan tetap terjaga. "Kemarin saya juga sempat suntik vitamin C, kemudia juga cek darah. Alhamdulliah normal, " jelasnya.


Selain menjaga kebugaran tubuh, Waldjinah juga akan membawa obat perut. Mengingat selama ini penyanyi berumur 67 tahun ini lemah di bagian perutnya. "Kemarin saya check up ke dokter, saya dikasih obat perut ini, " ucapnya.


Sementara untuk persiapan suara, Waldjinah tak terlalu ribet. Ia hanya membawa permen pelega tenggorokan dan vitamin. "Tapi karena sudah tua, suara sudah tidak seperti dulu. Sekarang saya bisanya hanya menurunkan satu oktaf, " jelasnya.


Satu hal lain yang sudah dipersiapkannya adalah kursi roda. Lantaran sakit dan usianya yang sudah berkepala enam, Waldjinah memang dilarang dokter untuk jalan jauh, termasuk berdiri dalam jangka waktu lama. Oleh sebab itulah, ia meminta pihak panitia menyediakan kursi roda. "Kalau jalan jauh-jauh, di bagian pinggang ini nggak kuat, " ungkapnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya