Ikan Setengah Abad ini Laku Rp15 Juta

Ikan Halibut
Sumber :
  • dailymail
VIVAlife - Seekor ikan halibut raksasa berukuran hampir 70 kilogram yang berhasil tertangkap di perairan Shetland, Skotlandia, dibeli oleh sebuah restoran untuk disajikan pada 300 orang pada akhir pekan ini. Ikan tersebut dipercaya berusia sekitar 50 tahun dan tiga kali lebih besar dari ukuran ikan halibut normal.
Park Serpong Jadi Lokasi Bukber Dispar Banten, Intip Potensi Bisnis dan Kontribusinya ke Daerah

Dilansir dari Daily Mail, tangkapan besar ini dibeli restoran seafood, Crabshakk dengan harga 15,5 juta Rupiah. Mahalnya harga ikan itu membuat para tamu restoran yang ingin menyantapnya juga harus membayar dengan harga yang tinggi.

Pihak restoran mengatakan pihaknya akan menerima keuntungan tiga kali lipat lebih banyak dari biasanya dengan menyajikan halibut raksasa ini.

David Scott, sang chef restoran yang akan mem-fillet ikan halibut tersebut dengan tim juru masak restoran mengatakan akan memasaknya menjadi hidangan ikan panggang, scampi dan kari.

Jokowi Imbau Warga Mudik Lebih Awal, Jumlahnya Naik 56 Persen

Jenis ikan halibut langka yang ditangkap di Laut Utara dekat Shetland oleh nelayan komersial itu telah mengundang rasa penasaran masyarakat lokal. Banyak yang dikabarkan akan memenuhi restoran tersebut untuk mencicipi cita rasa ikan halibut raksasa itu.

"Saya pikir tidak ada ikan halibut yang lebih besar dari ini," ucap sang pemilik restoran, John Macleod. Ikan halibut Atlantik memang merupakan jenis ikan terbesar di dunia dan dapat tumbuh hingga panjang 15 kaki. (ren)

Ammar Zoni

Mumpung Ramadhan, Ammar Zoni Banyak Berdoa Agar Segera Bebas dari Penjara

Mumpung Ramadan, Ammar Zoni Banyak Berdoa Agar Segera Bebas dari Penjara

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024