Mencicip Keunikan 'Telur Cubit' yang Anti Pecah

Tsumande goran, telur anti pecah
Sumber :
  • Rocketnews24

VIVAlife - Kesegaran adalah syarat utama makanan khas Jepang. Hampir setiap menunya menggunakan bahan-bahan mentah yang masih segar. Salah satu yang cukup populer adalah sushi.

Jaksa KPK Panggil Febri Diansyah dkk ke Sidang SYL, Ini Alasannya

Selain itu, masih ada hidangan yang tak kalah menarik, meski tak terlalu populer di Indonesia. Tamago kake gohan, namanya.

Hidangan ini lebih sederhana dibanding sushi. Hanya berupa campuran nasi dengan sayur dan bumbu sederhana, disajikan bersama telur mentah.

Kutukan Sungkyunkwan Scandal: 5 Pemerannya Terjerat Kontroversi Bertubi-tubi!

Tanpa dimasak atau dihangatkan terlebih dahulu, telur itu disiramkan begitu saja di atas nasi. Bagi masyarakat Jepang, makanan itu praktis, lezat, dan bermanfaat.

Kesederhanaan yang menjadi prinsip sajian ini, sebenarnya mudah saja dibuat di rumah. Cocok untuk memenuhi gizi mereka yang tinggal sendiri.

Bulu Mata, Salah Satu Kunci Penampilan Kris Dayanti

Namun, jika Anda tertarik mencoba variasi istimewa dari tamago kake gohan, sebaiknya melangkahkan kaki ke Fukuoka. Ada sebuah restoran bernama Akane Nojo yang menyajikan tamago kake gohan dengan inovasi unik.

Telur yang digunakan berbeda dari sajian lain. Tsumande goran, nama telur itu, punya tekstur aneh. Kuning telurnya tak bisa pecah, meski dicubit dan diangkat sekalipun.

Menyantapnya telur itu menimbulkan sensasi tersendiri. Tidak terasa amis seperti telur mentah lainnya. Mengutip laman RocketNews24, tsumande goran memiliki rasa yang begitu lembut.

Itu seakan berbanding terbalik dengan penampilan telur yang solid.

Tak perlu khawatir mencicip telur mentah itu. Ia sudah mendapat sertifikasi dari Departemen Kesehatan Jepang. Telur itu aman, tidak ada indikasi salmonela maupun bakteri berbahaya lain di dalamnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya