Cegah HIV/AIDS, KPAN Gelar Pekan Kondom Nasional 2013

HIV
Sumber :

VIVAlife - Meski kampanye pemberantasan HIV/AIDS terus digembar-gemborkan, data penderita penyakit itu di Indonesia masih tinggi. Tren HIV/AIDS di kalangan ibu rumah tangga bahkan meningkat.

Berteduh Sambil Main HP, 3 Anggota TNI Tersambar Petir di Dekat Mabes Cilangkap

Kebanyakan, para ibu rumah tangga itu terinfeksi dari sang suami. Belajar dari situ, penggunaan kondom dirasa sebagai salah satu solusi penting untuk mencegah penularan HIV/AIDS. Kondom tidak hanya melindungi diri sendiri, tetapi juga orang lain, terutama pasangan.

Untuk menyadarkan masyarakat akan penggunaan kondom untuk hubungan seksual yang aman, Komisi Penanggulangan AIDS Nasional (KPAN) dan DKT Indonesia menyelenggarakan Pekan Kondom Nasional (PKN). Ini ketujuh kalinya acara serupa digelar.

Depok Masuk Aglomerasi DKJ, Wakil Wali Kota: Semoga Lebih Banyak Positifnya

Tahun ini, PKN berlangsung sehari sebelum Hari AIDS Sedunia yang jatuh pada 1 Desember, dan berakhir pada 7 Desember 2013. Puncaknya, akan ada panggung hiburan Konser Goyang Sutra di Jakarta Timur. Acara itu akan menampilkan beberapa artis top Indonesia, seperti Julia Perez dan Siti Badriah.

PKN 2013 mengajak masyarakat lebih peduli pada HIV/AIDS, dengan tema Protect Yourself, Protect Your Partner. Acara itu menekankan pentingnya pencegahan infeksi baru, terutama pada kelompok berisiko seperti kaum muda, gay, waria, dan pengguna narkoba jarum suntik.

Drama Korea Crash Akan Tayang Perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024

Yang tak kalah pentingnya, adalah penggunaan kondom untuk hubungan seks aman. Itu bisa mencegah penularan HIV, bahkan menghentikan epidemi virus di kehidupan masyarakat. Sebab, menurut data, penularan virus kebanyakan berasal dari seks sembarangan.

“Hampir 80 persen penularan HIV berasal dari hubungan seks tidak aman. Angka ini menunjukkan kurangnya penggunaan kondom di kalangan lelaki,” kata Dr Kemal Siregar, Sekretaris KPAN.

Upaya promosi, lanjutnya, perlu lebih gencar lagi agar bisa mengubah perilaku masyarakat. DKT Indonesia sendiri telah berhasil mencapai angka pemasaran sebanyak 150 juta kondom.

Namun, jika dibandingkan jumlah populasi penduduk Indonesia, tentu itu masih jauh dari harapan. Melalui PKN 2013 dan kegiatan promosi lainnya, Mr Todd Callahan, Country Director DKT Indonesia berharap kesadaran akan seks aman lebih masif. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya