Ini Curahan Hati Tia 'AFI' Mengapa Dia Berpolitik

Tia AFI
Sumber :
  • Vivanews/Fajar Sodiq (Solo)
VIVAife
Batalkan Aksi Relawan Turun ke Jalan Jelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Prabowo Tuai Pujian
- Theodora Meiliani Setyawati atau kerap disapa Tia maju dalam pemilihan legislatif 2014 mendatang. Tia terdaftar di Dapil V Jawa Tengah melalui kendaraan politik PKB. Meski pelaksanaan Pileg hampir dekat, Tia malah sibuk bernyanyi dan belum fokus untuk mendekati konstituen.

Terekam CCTV Cabuli Gadis Panti Asuhan, Ketua PSI Gubeng Surabaya Dicokok Polisi 

"Iya ini sudah dekat, tapi saya masih sibuk nyanyi. Lha mau
Indonesia All Star Diisi Pemain Terbaik Guna Hadapi Red Sparks
gimana semuanya sudah terikat kontrak," katanya.


Oleh sebab itulah, Tia  merasa masih bingung untuk menggaet suara dan mendekati konstituen. "Mungkin bisa dibilang saya ini caleg termalas ya, " ujar Tia dengan nada bercanda di Solo, kemarin.


Meski demikian, Tia mengaku sudah memiliki strategi untuk berhasil duduk di kursi DPR. Penyanyi berusia 31 tahun ini mengaku untuk menggaet suara dengan cara-cara yang tidak jauh dengan musik.


"Rencana kalau kampanye ya
nggak
jauh-jauh dengan dunia musik. Saya juga diajak oleh Caleg lain dari PKB untuk Dapil yang sama, Pak Toha (mantan wakil bupati Sukoharjo) untuk sama-sama kampanye bareng. Ya, nanti bisa konser kecili-kecilan di wilayah Dapil V, " kata Tia.


Tia sendiri mengaku sudah membeberkan kondisinya terkait kesibukannya bermusik kepada DPP. "Sebenarnya saya ikut terjun di dunia politik, ya tidak terlalu berharap banyak. Tapi saya akan berusaha semampunya untuk bisa lolos, " ujarnya. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya