Mimpi Puteri Indonesia 2013 Usai Lengser: Menikah dan Jadi Pedangdut

Miss Lithuania 2013 Simona Burbaite dan Miss Indonesia 2013 Whulandary
Sumber :
  • REUTERS/Richard Salyer/Miss Universe Organization/Handout via Reuters

VIVAlife - Nyaris setahun Whulandary Herman mengampu mahkota Puteri Indonesia. Berbagai aksi dan prestasi telah diraihnya. Salah satunya, mewakili Indonesia di ajang Miss Universe 2013. Tak terasa, Januari mendatang ia sudah harus melengserkan mahkota Puteri Indonesia kepada penerusnya.

Arus Mudik di Aceh Diprediksi Meningkat 9 Persen pada 2024

Apa yang kemudian ingin dilakukan Whulan? Jawabannya ternyata sederhana: menikah. Itu disampaikan Whulan pada VIVAlife saat ditemui di kawasan Casablanca, Jakarta Selatan. “Resolusi tahun depan menikah. Dari dulu pokoknya ingin sebelum lewat umur 26. Ini sudah lewat,” katanya.

Selain itu, ia juga ingin buku soal kisah hidupnya bisa rampung dan diluncurkan. Jika ada rejeki lebih dan kesempatan yang tepat, Whulan juga ingin mendirikan sekolah di tanah kelahirannya, Padang, Sumatera Barat. “Bagaimana ada penghasilan dan bisa berbagi, itu tantangan,” ujarnya bijak.

Ketahui Manfaat dan Risiko Saham Blue Chip, Dapatkan Dividen yang Konsisten

Lantas, bagaimana dengan kariernya di masa mendatang? Wanita kelahiran 26 Juni 1987 itu selalu tertarik mencoba hal baru. Ia bakal melebarkan sayap, tak hanya di bidang modeling. Setelah menulis buku, ia juga ingin mencoba menjadi penyanyi. Suara serak-serak basahnya menjadi modal.

Whulan ingin menjawab tantangan hampir setiap orang yang bertanya mengapa ia tak menjadi penyanyi. “Almost everyone. Jadi kalau suara Whulan deserve to be a singer, why not? Coba saja. Nggak ahli memang, tapi I will learn,” ujarnya tegas.

Beli Properti Bisa untuk Rumah Tinggal Sekaligus Investasi Jangka Panjang

Ia memang tak pernah ditempa latihan vokal. Tapi, hampir setiap hari ia karaoke. Rencananya, ia ingin meminta lagu dari musisi Baim. Kebetulan, ia dekat betul dengan istri Baim, Artika Sari Devi. Dari Artika ia banyak belajar menghadapi tantangan di Miss Universe.

Dangdut

Menariknya, aliran musik yang hendak dipilih Whulan cukup unik. Ia mengaku sebagai pencinta dangdut. Itulah yang hendak dipilihnya sebagai jalan bermusik. “Seperti Terajana, Kopi Dangdut, atau Lima Menit Lagi, tapi dengan versi anak muda,” ucapnya.

Saat harus menunjukkan bakat di ajang Miss Universe 2013, Terajana kebetulan menjadi lagu pilihan Whulan. Ia mengaku tak minder karena suka musik dangdut. “I’m proud to be. Nggak ada yang perlu dirasa malu karena kamu nyanyi dangdut. Itu musik kita yang patut dibanggakan,” jelasnya.

Baginya, menyanyi dangdut adalah tantangan. Ia ingin kembali memopulerkan musik asli Indonesia itu di kalangan anak muda. “Anak muda sekarang lebih tahu lagu Barat, minder kalau nyanyi dangdut. Why you have to be minder?” ungkap Whulan, retoris. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya