Ketika MS Hidayat Menyanyikan Lagu "The Girl from Ipanema"

Menteri Perindustrian MS Hidayat di acara Brazilian Night.
Sumber :
  • VIVAnews/Uni Zulfiani Lubis

VIVAlife -  Jakarta International Java Jazz Festival 2014 (JJF 2014) akan kembali digelar pada tanggal 28 Februari, 1 dan 2 Maret 2014, di JIExpo Kemayoran. Menyambut event festival jazz terbesar di dunia yang diproduksi Indonesia, digelar acara pra Java Jazz  malam ini, 26 Februari 2014 di Financial Hall, Graha CIMB Niaga, Sudirman, Jakarta.

PKB dan Nasdem Merapat ke Koalisi Prabowo-Gibran, Kaesang Bilang Begini

Diberi nama Brazilian Nights, acara tersebut mengundang beberapa penyanyi jazz asal Brasil seperti Thais Motta, Toni Baretto, Robertino dan masih banyak lagi.

"Teman Brazillian Night dipilih karena merupakan akar dari musik samba Bossanova," ucap Menteri Perindustrian Indonesia, MS. Hidayat kepada VIVAlife.

Dalam acara yang dihadiri sejumlah menteri dan Duta besar negara-negara asing untuk Indonesia tersebut, pria yang memfavoritkan composer sekaligus pianis dari Brazil, Antonio Carlos Yobin itu juga sempat naik k eatas panggung dan menyanyikan lagu The Girl from Ipanema bersama Elfa's Bossas.

Elfa'S Bossas sendiri merupakan grup yang dibentuk oleh musisi, pencipta lagu dan arranger berbakat Elfa Secioria tahun 1999. Kehadiran grup ini untuk mengisi kekosongan grup yang khusus menyanyikan lagu-lagu Bossanova. Formasi awal terdiri dari dua vokalis Elfa's Singers yaitu Lita Zen dan Ucie Nurul, Vera Sylvina dan Yuyu Koeswara

Pada saat-saat awal dibentuk, Elfa's Bossas sempat tampil regular di Jamz Cafe dan bahkan pernah mengisi acara di salah satu Hotel di Beverly Hills Amerika bersama Elfa's Singers.

Elfa's Bossas sudah tiga kali tampil di Java Jazz dengan formasi berbeda. Setelah vakum selama 6 tahun, kali ini Bossas akan tampil kembali di Java Jazz Festival yang ke-10 mendatang dengan formasi seperti formasi ke-2 yaitu terdiri dari Lita Zen, Ucie Nurul, Vera Syl dan Pita Loppies. Elfa's Singers juga akan menjadi bintang tamu di acara bergengsi tersebut.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

Jokowi Tunjuk Menko Airlangga Jadi Ketua Pelaksana Tim Nasional OECD, Intip Tugasnya

Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menunjuk Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, sebagai Ketua Pelaksana Tim Nasional OECD.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024