Kuliah di Inggris, Maudy Ayunda Rindu Sambal Terasi

Maudy Ayunda
Sumber :
  • ANTARA/Muhammad Adimaja
VIVAlife
Mangkir dari Pemeriksaan, KPK Bakal Panggil Lagi Gus Muhdlor Pekan Depan
- Lama menjalani pendidikan di negeri orang, membuat aktris yang juga penyanyi Maudy Ayunda rindu dengan suasana di Tanah Air.

Pembongkaran Pasar Kutabumi Diwarnai Kerusuhan, Sejumlah Orang Mengalami Luka-luka

Gadis yang kini melanjutkan pendidikan di Oxford University, Inggris, itu mengaku sering kangen dengan makanan khas Indonesia. Terutama dengan sambal terasi, juga masakan yang menggunakan ikan teri.
Khawatir Ada Aksi saat Putusan Sengketa Pilpres, TKN Siapkan Satgas Khusus


"Aku
tuh
suka kangen sama sambal terasi. Teri-teri dan makanan Padang, serba pedas-pedas. Di sana
tuh
adanya makanan Jepang. Masak sendiri juga sih. Senang banget ada makanan Indonesia," ujarnya saat dijumpai di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu 16 Juli 2014.


Maudy saat ini sedang libur selama 3 bulan. Ia pun banyak mengisi liburannya dengan berbagai kegiatan, termasuk masih terus manggung dan bernyanyi.


"Saya lagi libur, 2 minggu yang lalu pulang. Dan 3 bulan di sini. Terus ada kegiatan pas libur," ungkapnya.


Merasakan hidup di negeri orang membuat pemain film "Perahu Kertas" itu mengenal banyak karakter individu yang berbeda, juga budaya baru. Hal itu sempat membuatnya kaget, namun lama-lama, gadis 19 tahun itu mengaku betah tinggal di Inggris.


"Pengalaman yang baru banget. Ketemu orang-orang baru. Perspektif yang beda.
Culture shock
iya sih, mereka semua kan baru. Enggak ada perbedaan, langsung terbuka saja," ucapnya.


"Aku jarang
homesick.
Aku betah banget di sana. Aku paling telepon mama dari sana," tambahnya. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya