Mesin Pesawat yang Ditumpangi Bintang Twilight Meledak

Jackson Rathbone
Sumber :
  • instagram.com/jacksonrathbone

VIVAlife - Bintang Twilight, Jackson Rathbone menganggap ia, istrinya, Sheila, dan anaknya Monroe, 2, akan mati setelah pesawat yang ditumpanginya terpaksa melakukan pendaratan darurat di Bandara California. Mesin pesawatnya tiba-tiba meledak di udara, 18 September 2014 lalu. Rathbone benar-benar merasa kematian akan datang saat itu.

Mengenai insiden itu, Rathbone sempat menulis di aktun Twitter-nya, "Kami berada di penerbangan JetBlue 1416 ke Austin dari Long Beach. Mesin kanan kami meledak dan kabin kami penuh dengan asap."

"Pesawat itu goyang," kicaunya lagi seperti dilansir Female First.

Selama berada dalam pesawat, Rathbone tak henti-hentinya berdoa. Apalagi, setelah pilot Airbus A320, yang membawa 142 penumpang dan lima awak, menginstruksikan semua orang untuk bersiap mengahadapi kecelakaan akibat  pendaratan darurat.

Rathbone menambahkan, "Saya mengucapkan doa, saat saya memegang anak dan istri saya dalam pelukan."

Beruntung, katanya, pesawat bisa mendarat dengan selamat. Rathbone pun berusaha mencari tahu apa yang sedang terjadi pada pesawat yang ditumpanginya. "Saya percaya ada malaikat penjaga, kami mendarat dengan selamat," katanya.

Dia menambahkan, "Saya tidak bisa berhenti menciumi keluarga saya dan berterima kasih kepada Tuhan."

Rathbone juga bercerita, ketika itu ia sedang dalam perjalanan dari California ke Texas. Ini, katanya menjadi pengalaman menakutkan. Tapi ia bersyukur, bisa selamat bersama keluarganya.

"Saya meraih anak saya dan melompat turun. Istri saya mengikuti. Kami meninggalkan semua barang-barang pribadi kami di pesawat. Siapa yang peduli, yang terpenting, kami masih hidup. Kami aman. Saya berterima kasih."

Kemenhub Pastikan Mudik 2024 Lancar, Intip Daerah Tujuan Terbanyak hingga Angkutan Terfavorit

5 Minuman Alami Bantu Atasi Radang Tenggorokan Selama Puasa

Menginspirasi Generasi Baru, Fashion Crafty Jakarta Hadirkan Kolaborasi Fashion Photos Project 5
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Para anggota TNI itu diduga tak terima Prada Lukman dikeroyok preman di Pasar Cikini, Rabu, 27 Maret 2024. Prada Lukman membela ayah rekannya yang dipalak kawanan preman.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024