Jajal Makanan Koboi di Kelapa Gading

Festival Kuliner ala koboi
Sumber :
  • Rezki Aplilya
VIVAlife
Bandara Dubai Beroperasi Kembali Setelah Banjir Bandang
- Sekitar 45 stan makanan-minuman mewarnai acara Jakarta BBQ Festival di La Piazza, Sentra Kelapa Gading, Jakarta. Dengan mengambil tema Wild Wild West, acara ini menghadirkan beragam kuliner serba bakar. Tidak hanya daging bakar atau sosis bakar, tetapi juga beragam menu barbeque Indonesia.

Bursa Saham Asia Kompak Anjlok Imbas Ekskalasi Konflik Iran-Israel, BEI Buka Suara

Menu yang dihadirkan di antaranya Iga Bakar Saus Tuturaga, Bebek Ireng Suroboyo 'Cak Baz', Chimichurri Chicken wings, Adana Kebab Lamb, Kambing Guling Gentuman, Rawon Buntut Bakar, Bakso Bakar. Lalu ada juga berbagai variasi sate Nusantara, seperti sate ayam, bebek, kelinci, hingga domba. Tidak ketinggalan menu durian dan kelapa bakar dihadirkan yang pastinya membuat kita langsung lapar.
Puji MK Persilakan Pemohon Serahkan Kesimpulan Sengketa Pilpres, Refly: Luar Biasa


GM Corporate Communications Summarecon, Cut Meutia mengatakan, "Tahun ini kami menyajikan acara baru bertajuk Jakarta BBQ Festival, dengan dekorasi sedetail mungkin agar pengunjung bisa merasakan suasana old west yang asli."


Dengan tema koboi, pengunjung bisa merasakan sensasi tersendiri menikmati kuliner dengan suasana kota koboi. Banyak booth disulap menjadi bangunan resto maupun bar, khas pemukiman warga Amerika masa lampau. Dilengkapi berbagai detail ornamen seperti tong kayu, kereta kuda, tenda Indian, hingga petugas berkostum sherif.


Harga makanan-minuman yang dijual bervariasi, antara Rp5 ribu - Rp95 ribu. Uniknya untuk membeli jajanan di sana, Anda harus menukarkan uang asli dengan uang khusus yang disediakan pihak panitia. Seru bukan? Jakarta BBQ Festival berlangsung dari 12-28 September 2014, mulai pukul 16.00-22.00 WIB (Senin-Jumat) dan pukul 11.00-23.00 (Sabtu-Minggu).


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya