Melawan Pikun dengan Jalan Sehat

Acara jalan sehat melawan alzheimer
Sumber :
  • istimewa Maverick
VIVAlife
Ironi Perburuan Badak Jawa di Kawasan Konservasi Ujung Kulon, Cula Dijual Rp 280 Juta
- Upaya memerangi penyakit alzheimer terus ditingkatkan, salah satunya dengan melakukan acara jalan sehat bertajuk “Jangan Maklum Dengan Pikun,” Minggu 21 September 2014. Acara ini serentak dilakukan di berbagai negara termasuk Indonesia. Hal ini dalam rangka memeringati bulan alzheimer sedunia yang jatuh setiap September. Sejak pukul 06.00 WIB, ratusan masyarakat berpakaian ungu berjalan kaki di sepanjang jalan Sudirman, Jakarta.

Sukses Gelar MotoGP, Sirkuit Mandalika Jadi Magnet Pariwisata Olahraga

Dalam acara ini, publik juga bisa mendeteksi dini alzheimer dan belajar senam latih otak secara gratis. Menteri Kesehatan, Nafsiah Mboi, yang datang menyatakan, penderita penyakit alzheimer terus meningkat setiap tahun. Selain melakukan sosialisasi ke daerah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap Alzheimer, pemerintah sedang menyusun Rencana Nasional Pencegahan Demensia.
Menyelami Dampak Negatif FOMO pada Pengguna Media Sosial


Dengan wajah tersenyum, ia coba memberi anjuran kepada pemerintah baru yang nanti akan memimpin, “Siapapun Menteri Kesehatannya nanti, Rencana Nasional untuk Pencegahan Demensia Alzheimer harus dilakukan melalui pendekatan multi-sektoral. Sebab, ini bukan kerja sendiri, semua harus turun tangan.”


“Deteksi dini penyakit ini bukan hanya untuk lansia. Gejala Alzheimer bisa muncul 20 tahun sebelum gejala lainnya lebih jelas. Kita semua bisa secara aktif peduli mengurangi risiko terkena penyakit ini,” ujar DY Suharya, Direktur Eksekutif Alzheimer’s Indonesia. (one)




Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya