Pencipta Super Mario Bros Jajal Layar Lebar

Mario Bros
Sumber :
  • freelicensegames.com

VIVAlife - Pencipta "Super Mario Bros", Shigeru Miyamoto, kini merambah layar lebar dengan menjadi produser film "PIKMIN Short Movies", sebuah film pendek animasi 3D dari video game Nintendo. 

Kisah Arifin Sidhik Mengembngkan Program Kemitraan di Pesantren

Film tersebut ditayangkan di Tokyo International Film Festival akhir pekan lalu. Karakter "Pikmin" dalam seri game Nintendo telah diluncurkan pada 2001.

Meskipun begitu, Miyamoto menolak bahwa dia akan hijrah ke dunia film. Ia berdalih tidak memiliki niat untuk beralih dari bisnis game ke bisnis film.

Jangan Dilarang Moms, Bermain Punya 5 Manfaat Ini Buat Kecerdasan Anak

"Saya belum pindah. Tapi, saya mulai merasa bahwa itu adalah sesuatu hal baru yang mungkin bisa terlibat di dalamnya," kata Miyamoto kepada Reuters dalam sebuah wawancara. 

Pria yang juga menjabat sebagai senior managing director Nintendo ini juga berujar, "Dulu membuat film butuh keterampilan yang sama sekali berbeda dengan game, tapi sekarang aku merasa bahwa keduanya agak mirip".

Cycling Series Il Festino 2024 Sukses Bangkitkan Ekosistem Berpeseda di Indonesia

"PIKMIN Short Movies" adalah film omnibus berdurasi 23 menit yang terdiri atas cerita "The Night Juicer","Treasures in a Bottle", dan "Occupational Hazards". 

Miyamoto menggambarkan filmnya ini sebagai proyek yang bertujuan memperluas dunia video game dan memberikan kehidupan yang lebih ke karakter Pikmin. 

"Lebih dari menjadikannya sebagai film untuk dimasukkan ke dalam bioskop, aku membuatnya sebagai film untuk menyajikan rekaman yang diperlukan dalam permainan," katanya. 

Miyamoto mengatakan, belum ada rencana untuk film selanjutnya tentang Pikmin atau karakter lain dari video game Nintendo. Tapi, menurut dia, mungkin saja itu terjadi. 

"Akan ada hal yang lebih interaktif dalam kehidupan kita sehari-hari dan saya ingin terlibat dalam setiap aspek itu. Saya tidak tahu apakah akan membuat Super Mario seterusnya, tetapi dalam 10 atau 20 tahun, saya pikir masih akan melakukan sesuatu yang lainnya," kata Miyamoto. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya