Lima Jenis Pakaian yang Mengganggu Kesehatan

Peringatan 140 Tahun Levi’s®? 501® Jeans
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAlife - Fesyen adalah salah satu aspek kehidupan yang perkembangannya pesat. Semakin banyak tren baru diciptakan, salah satunya ragam cara berpakaian.

Kiprah Ninja Xpress Jadi 'Teman' UMKM Bantu Naik Kelas

Namun, di balik pesatnya perkembangan cara berpakaian yang ada, tersimpan fakta membahayakan bahwa beberapa jenis pakaian, ternyata mengganggu kesehatan. Apa saja? Berikut, informasinya dari Everyday Health.

Skinny jeans

Jeans ketat, dirancang dengan ukuran yang sangat pas dengan ukuran kaki seseorang, sehingga membuatnya seperti menempel dengan badan. Jika digunakan terus menerus, skinny jeans bisa menyebabkan munculnya berbagai penyakit yang berkaitan dengan sistem pencernaan. Hal ini, karena tekanan yang terjadi pada daerah perut, membuat asam lambung meningkat dan perut terasa mulas.

Stocking dan dalaman ketat

Jenis pakaian ini biasanya digunakan untuk menyamarkan perut yang buncit dengan cara menekannya kuat-kuat. Hal ini berbahaya, karena dapat menimbulkan gangguan bernama meralgia paresthetica, atau gangguan saraf di sekitar paha, sesuatu yang memicu rasa sakit tak tertahankan.

Kemeja dan dasi ketat

Untuk para pria, menggunakan kemeja yang ketat seringkali dianggap dapat membuat tubuh lebih atletis dan enak dilihat. Namun, dampak dari menggunakan kemeja, atau dasi yang ketat, membuat kurangnya sirkulasi udara yang terjadi dalam tubuh. Hal ini, dapat menyebabkan beberapa gangguan seperti kesulitan bernapas, penyumbatan pembuluh darah, hingga yang terparah berisiko mengalami stroke dan gangguan jantung.

Pakaian berkerut

Jenis pakaian yang berkerut di bagian lengan, pinggang, bahkan kerutan pada celana dalam, dapat menimbulkan iritasi kulit. Iritasi bisa bertambah parah bila pakaian berkerut yang digunakan lebih kecil dari ukuran tubuh. Bekas kerutan tersebut, bisa membekas di kulit dan menyebabkan luka yang membekas di permukaan kulit.

Tekstur pakaian


Untuk beberapa orang, bahan dan tekstur pakaian bisa menjadi salah satu penentu ketika sedang berbelanja. Sebab, jika memilih bahan yang salah, dampaknya dapat terasa di kulit orang tersebut. Beberapa bahan pakaian ada yang dapat memicu datangnya alergi yang ditandai dengan bintik kemerahan, gatal, dan perih yang tentunya tidak nyaman.


Baca juga:

Masuk Usia Kepala 4, Vicky Prasetyo Sudah Siapkan Kain Kafan?

(asp)

Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM).

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024