Elvira Devinamira Bakal Raih Mahkota Miss Universe?

Puteri Indonesia 2014 Elvira Devinamira mengenakan busana nasional modifikasi bertemakan The Chronicle Of Borobudur
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Teresia May

VIVA.co.id - Rangkaian acara ajang kecantikan tingkat dunia paling bergengsi, Miss Universe 2015, sudah berlangsung beberapa hari lalu. Puncak acara akan diselenggarakan Minggu 25 Januari 2015 di Miami.

Tangani Kasus TPPO Berkedok Magang ke Jerman, Menko Polhukam Bakal Bentuk Tim Khusus

Elvira Devinamira, Putri Indonesia 2014, yang menjadi perwakilan Indonesia, berhasil masuk sebagai lima besar dalam kategori Best National Costume.

Lewat busananya yang terinspirasi dari Candi Borobudur, Vira berhasil memukau para juri.

Polri Ungkap Mahasiswa Korban TPPO di Jerman Banyak Terlilit Utang

Dalam akun Facebook Puteri Indonesia, bahkan dimuat, hingga pukul 15.30 WIB, dukungan untuk Elvira terus mengalir. Bahkan, update posisi Calon Pemenang Best National Costume  tercatat, Elvira untuk sementara berada di posisi teratas, dengan jumlah vote untuk Indonesia 15.760 disusul Argentina, berada di peringkat kedua dengan jumlah dukungan sementara 15.066.

Di posisi ketiga ditempati India, dengan jumlah dukungan sementara 12.987, disusul Jerman, 10.056 dukungan sementara, dan di peringkat kelima ditempati Kanada. dengan dukungan sementara 2.013.

Lengkap! Daftar 24 Tim Peserta dan Hasil Drawing EURO 2024

Melansir pula dari situs resmi Miss Universe, tahun ini, masyarakat di seluruh dunia pun bisa memilih secara langsung busana nasional favoritnya lewat twitter.  Tinggal mencantumkan nama negara dan hastag, #MissUniverse.

Berikut, link yang bisa digunakan untuk memilih kostum nasional dari ke-lima besar kontestan:

Argentina:  http://bit.ly/1wqCuZQ
Kanada:http://bit.ly/1BimxKm
Jerman:  http://bit.ly/1CVjuYn
India: http://bit.ly/186pPXx
Indonesia: http://bit.ly/15gGqWF

Kontestan dengan nilai voting tertinggi akan diumumkan di malam grand final Miss Universe ke-63, Minggu 25 Januari 2015 waktu setempat. Voting sudah dibuka sejak 22 Januari 2015 lalu, dan akan ditutup pada 25 Januari 2015 pukul 3.45 waktu setempat. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya