Pria, Ini 4 kebohongan yang Diucapkan Wanita

Ilustrasi pasangan pegangan tangan
Sumber :
  • iStock

VIVA.co.id - Tidak peduli seberapa terbuka Anda dan pasangan, namun pasti ada beberapa hal yang tidak diberitahukan padanya. Terutama bagi para pria yang sering dipusingkan dengan berbagai kalimat yang diucapkan wanita.

Wanita memang enggan memberitahu secara langsung mengenai maksud dan keinginannya. Mereka merasa nyaman bila Anda mengetahuinya sendiri.

Lebih baik pahami kondisi pasangan Anda. Berikut adalah kebenaran dari kebohongan yang sering diucapkan wanita, dilansir dari Times of India:

"Aku baik-baik saja. Tidak apa-apa"
Setiap kali dia mengatakan baik-baik saja, seharusnya ini dijadikan 'alarm'. Karena sebenarnya ia tidak benar-benar dalam keadaan baik, dan ada hal yang mengganggunya. Pastikan Anda bertanya padanya untuk memecahkan masalah yang tersisa.

"Selamat bersenang-senang"
Memang ia ingin Anda bersenang-senang. Tapi, dalam hal ini, wanita menginginkan hanya ia yang dapat menyenangkan Anda. Jadi, ketika dia mengatakan 'bersenang-senanglah', Anda jangan percaya begitu saja bahwa Anda benar-benar boleh bersenang-senang.

"Aku nggak marah kok"
Setiap kali dia mengatakan ini, coba tanya kembali apakah itu benar-benar dapat diyakini. Wanita memang makhluk yang cukup 'aneh'. Mereka tidak akan pernah mengatakan hal yang sebenarnya.

"Aku berbeda"
Ini adalah keinginan rahasia setiap wanita. Mereka tidak ingin menjadi seperti orang lain, bahkan ketika mereka tahu bahwa sebenarnya mereka sama-sama wanita. Anda tidak boleh mengatakan bahwa sikapnya, perilaku, gaya bahasa atau apapun sama dengan orang lain. Mereka tak ingin disamakan atau dibanding-bandingkan dengan wanita lain. (one)

Terlalu Ramah pada Orang Lain Bisa Bikin Hubungan Retak
Pria lajang.

Manfaat Hidup Melajang Menurut Penelitian

Orang berstatus lajang lebih mandiri dan dekat dengan keluarga.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016