Mau Naik Gaji? Ini Caranya

Ilustrasi atasan di kantor.
Sumber :
  • iStock
VIVA.co.id - 
Pekerja Profesional Bakal Lebih Diperebutkan Tahun ini
Meminta kenaikan gaji adalah pengalaman yang cukup menegangkan. Tidak hanya bagi staff, tapi bagi pekerja yang juga memiliki jabatan. Faktor pekerjaan yang berat, pengalaman yang tinggi, dan ritme yang cepat, membuat pekerja ingin meminta kenaikan gaji. 

Minyak Anjlok, Karyawan Pertamina Puasa Bonus
Ketika Anda mendapatkan gaji yang diinginkan mungkin hal ini tidak menjadi masalah, tapi bagaimana kalau Anda tidak mendapatkan yang diinginkan. Berikut beberapa cara untuk menaikan gaji Anda, seperti dilansir laman Telegraph.

Ini Alasan Pekerja Takut Ajukan Kenaikan Gaji
Lakukan penelitian

Dengan posisi Anda sekarang, Anda tentu berpikir berapa gaji yang cocok pada posisi Anda. Untuk mengetahuinya, Anda bisa menggunakan iklan lowongan kerja sebagai bahan perbandingan untuk melihat berapa banyak gaji yang diberikan oleh perusahaan saingan.

Tanya HRD

Menanyakan kepada HRD atau bagian kepegawaian juga merupakan salah satu cara untuk menanyakan kenaikan gaji. Anda bisa bertanya apakah gaji Anda cukup rendah untuk posisi yang Anda tempati. Bila iya, Anda bisa meminta tolong kepada bagian kepegawaian untuk menyesuaikan gaji Anda menjadi naik.

Waktu yang tepat

Jangan mendekati atasan Anda pada waktu dia sibuk. Senin pagi dan Jumat sore biasanya menjadi waktu yang sangat sibuk bagi seorang atasan. Anda bisa memilih waktu sehabis makan siang atau ketika atasan sedang tidak terlalu banyak pekerjaan untuk meminta kenaikan gaji.


Penampilan itu penting

Pada dunia yang sempurna, semua atasan akan mengevaluasi pekerja dilihat dari kemampuan bekerja dan komitmen terhadap perusahaan. Pada kenyataannya, banyak pekerja dinilai dari keputusan singkat dari orang-orang disekitar atasan.

Membuat kenaikan gaji sendiri

Jika tidak mendapat kenaikan gaji dari perusahaan, Anda bisa mencari jalan lain untuk menaikan pendapatan Anda. Caranya adalah Anda bisa mencari tambahan uang dengan melakukannya di waktu luang Anda.   

Menindaklanjuti dengan email

Pastikan bahwa apa pun yang Anda setuju diletakkan secara tertulis. Jika atasan Anda mengatakan mereka tidak memiliki anggaran untuk kenaikan gaji saat ini, minta hal ini tertulis di email. Dengan demikian Anda bisa menanyakan enam bulan lagi dengan memberikan tulisan yang dikirim lewat email yang dibuat oleh atasan. 

Dengarkan jawabannya

Jika atasan Anda akhirnya memutuskan untuk tidak menaikan gaji Anda, bersikap ramah dan meminta umpan balik. Apa yang harus Anda lakukan agar mendapatkan kenaikan gaji atau bagaimana Anda dapat meningkatkan kinerja Anda dalam beberapa bulan mendatang? Pertanyaan tersebut dapat membuat Anda merasa nyaman walaupun tidak mendapatkan yang diinginkan.  

Baca juga:


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya