Tragedi AirAsia Jadi Inspirasi Desainer di IFW 2015

Koleksi Ivan Gunawan di Indonesia Fashion Week 2015
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

VIVA.co.id - Inspirasi desain bisa datang dari mana saja, bahkan tragedi sekalipun. Seperti yang dilakukan Ivan Gunawan. Di Indonesia Fashion Week 2015 yang dibuka kemarin, Kamis 26 Februari 2015, Ivan menghadirkan koleksi yang terinspirasi dari jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501 di Selat Karimata. 

Ivan Gunawan Pamer Koleksi Kombinasi Garis dan Batik

Tentu, di mata desainer seperti Ivan, tragedi punya persepsi tersendiri. Kepedihan dan rasa takut berubah jadi sesuatu yang indah dipandang mata.

Koleksi Ivan Gunawan di Indonesia Fashion Week 2015

Ivan Gunawan Siap Luncurkan Busana Syar'i Klasik

Koleksi Ivan Gunawan di Indonesia Fashion Week (IFW) 2015. | FOTO: ANTARA/Rosa Panggabean

Mengambil tema "Thalassa" yang berarti mother of sea atau samudera luas, dalam bahasa Yunani, keponakan dari Adjie Notonegoro tersebut menampilkan 28 rancangan yang terdiri atas 20 busana wanita dan 8 busana pria.

Kesan Ivan Gunawan Urusi Indonesia Fashion Week

Ivan terinspirasi dari rasa penasarannya terhadap laut. Ini karena ia merancang 28 busananya di atas pesawat ketika sedang merasa ketakutan terhadap moda transportasi udara tersebut.

"Ini cukup unik buat saya. 100 persen merancang ini di atas pesawat. Sejak AirAsia jatuh saya jadi takut naik pesawat. Nggak bisa tidur, rasa takut berubah menjadi rasa ingin tahu terhadap laut," Ivan dalam acara konferensi pers sebelum fashion show di IFW 2015, JCC, Jakarta Selatan.

Nuansa laut tercermin dari rancangannya. Terlihat dari dominasi warna laut dengan desain yang teraplikasi sangat masa kini dan beberapa motif renda yang berbentuk koral.

"Saya menggambarkan baju saya seperti dewi laut yang saya aplikasikan dengan rasa masa kini," tutur Ivan.

Rancangan Ivan yang bergaya deluxe ready-to-wear itu merupakan kombinasi antara street wear dan edgy look. Dalam pagelaran busananya ini juga pertama kalinya Ivan memilih lagu sendiri yang diambil dari nada dan suara khas nusantara. (art)

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya