Film Jokowi Tayang di Festival Film Arab Saudi

Jumpa pers Film Jokowi
Sumber :

VIVA.co.id - Festival Film Asia ke-8 digelar pada Sabtu, 28 Februari 2015 di kota Jeddah, Arab Saudi, dengan pemutaran film Jepang berjudul “Robo G” di area Wisma Konsul Jenderal Matahiro Yamaguchi.

Ini Busana Pernikahan Calon Menantu Jokowi

Festival Film Asia tersebut diselenggarakan oleh Asian Consuls General Club (ACGC), dengan menampilkan berbagai film dari 13 negara anggota klub. Salah satu film yang ditampilkan di festival tersebut adalah Jokowi, film drama tahun 2013 yang dibintangi Teuku Rifnu Wikana sebagai Joko Widodo dan Prisia Nasution sebagai Iriana.

Jokowi menceritakan kisah seorang anak tukang kayu bernama Joko Widodo, yang tinggal dan hidup di rumah kecil pinggiran sungai. Masa kanak-kanak yang jauh dari istilah berkecukupan telah dilaluinya.

Ssssstt, Jokowi Akan Punya Menantu Putri Solo

Namun, hal itu tidak menyurutkan semangat anak kampung pemburu telor bebek ini untuk meneruskan sekolahnya ke pendidikan yang lebih tinggi. Kecintaannya pada musik rock yang tetap bertahan hingga saat ia menjadi pemimpin besar nantinya.

Selain film Jokowi, Festival Film Asia yang berlangsung hingga 13 Maret 2015 juga memutar film terbaik Dari Langit (Malaysia), Samige Kathawa (Sri Lanka), Television (Bangladesh), The Bit Player “Ekstra” (Filipina), Ocean Heaven (Tiongkok), Ah Boys To Men 2 (Singapura), Khuda Kay Liye (Pakistan), Drishyam (India), serta Mr. Go (Korea).

Atlet Cantik Indonesia Juara Renang Artistik di Kanada

Selain pemutaran film, acara festival tersebut juga menyajikan makanan Asia dari masing–masing negara dengan masakan terbaiknya. Festival Film Asia juga akan diputar di Korea Selatan, Jepang, Indonesia, Malaysia, Sri Lanka, dan India. (art)

![vivamore="
Baca Juga
:"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya