3 Cara Menikmati Penerbangan Mewah

Etihad Airways
Sumber :
  • Facebook Etihad Airways
VIVA.co.id
5 Bukti Kepribadian Menentukan Tempat Berlibur Anda
- Melakukan perjalanan lewat jalur udara dengan pesawat bisa memberi kesan mengerikan. Tapi, banyak pula orang merasa senang ketika bepergian dengan pesawat.

Menikmati Liburan Nyaman di Kapal Pesiar

Selama dalam perjalanan di udara, Anda bisa menikmati pemandangan indah. Dan yang lebih menyenangkan lagi, jika Anda dilayani dengan fasilitas mewah selama berada di dalam pesawat. Ini menjadi impian banyak penumpang.
Menyusuri Sungai Cigenter, 'Amazon' di Ujung Kulon


Adanya keinginan tersebut sepertinya membangkitkan gairah para pengusaha penerbangan untuk menyediakan fasilitas bergengsi dan dapat dinikmati semua kalangan masyarakat.

Berikut ini beberapa maskapai yang memiliki fasilitas mewah dilansir
Lifestyle Asia.


Thai Airways


Maskapai ini memiliki fasilitas Diageo Worldclass yaitu kelas bartender ternama di dunia yang berada di ruang keberangkatan Thai Airways. Pastinya semua orang pernah melakukannya ketika sedang menunggu pesawat di ruang keberangkatan.


Fasilitas ini akan mengalihkan segalanya ketika Anda terbang, dan sudah pasti Anda akan mengambil gambar dari koktail yang dibuat oleh beberapa mixologists terbaik di dunia.


Pada Desember lalu, bartender lulusan Diageo World Class Mixology akan mencampur kreasi hasil karya mereka di Thailand Airways lounge di Suvarnabhumi.


Etihad Airways


Baru-baru ini, Etihad mengumumkan bahwa mereka memperkenalkan kepala pelayanan pada penerbangan untuk pertama kalinya. Dari 13 koki yang paling terampil akan dipilih dalam mengelola makanan dan minuman yang sebelumnya telah melalui kursus pelatihan tiga pekan di tempat terkenal dunia yaitu Savoy Hotel di London.


Mereka akan menerapkan etiket, protokol, valet, dan pelayanan keterampilan yang mereka pelajari dari pelayanaan kepala hotel. Fasilitas ini telah dibuka dengan melayani tamu VIP yang menggunakan Airbus A380 pada 27 Desember  lalu di Abu Dhabi menuju London.


Maskapai ini akan menerima tiga dari pesawat superjumbo pada 2015, yang juga akan terbang dari Abu Dhabi ke Sydney dan kemudian, New York.


La Compagnie

Sebuah maskapai penerbangan Prancis dengan tipe pesawat Boeing 757-200 memiliki 74 kursi pijat. Tidak hanya itu, Samsung tablet disediakan untuk hiburan setiap penumpang dan makanan yang dirancang oleh Christophe Langree, koki andal dari Hotel Matignon, Paris.


Sebelumnya, La Compagnie diciptakan oleh pengusaha Prancis dengan harapan membuat kelas maskapai bisnis dengan struktur biaya rendah, namun memiliki fasilitas mewah.


La Compagnie, sebuah butik maskapai penerbangan dunia yang mengklaim memiliki kelas bisnis yang hanya menjalankan penerbangan antara Charles De Gaulle dan Newark. (art)

![vivamore="
Baca Juga
:"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya