Studi: Makan Buah Malah Membuat Perut Lebih Lapar

Ilustrasi Buah Naga
Sumber :
  • iStock

VIVA.co.id - Anda yang sedang diet, pasti akrab dengan buah dan sayuran segar, yang menjadi menu utama dalam santapan harian. Namun, jika Anda masih berpikir bahwa buah dapat menahan rasa lapar, sebaiknya Anda berpikir dua kali.

Pasalnya, buah-buahan ternyata bisa menjadi sumber rasa lapar yang terus muncul, dan dapat membuat Anda selalu ingin makan. Bagaimana penjelasannya?

Kandungan glukosa dan fruktosa pada buah, adalah yang menjadi penyebabnya. Hal ini dikemukakan peneliti yang berasal dari Uiversity of Southern California, yang menyatakan bahwa rasa manis yang berasal dari gula alami pada buah, bisa membuat pengonsumsinya merasa lebih lapar dan menginginkan makanan yang penuh cita rasa.

Selain buah, kandungan gula ini juga ditemukan dalam madu dan minuman penyegar yang berasa manis lainnya. Dilansir dari Dailymail, rasa manis yang berasal dari buah dan makanan manis ini, bisa memengaruhi sistim kerja otak, yang membuat otak merespon rasa lapar secara lebih.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah

Menurut Kathlene Page, asisten profesor di Keck Medical School, kandungan fruktosa, salah satu gula yang terkandung dalam buah, dapat mengurangi produksi hormon insulin, yang bisa memberikan rasa kenyang pada perut.

"Beberapa orang bahkan tak ragu menghabiskan uang untuk mendapatkan makanan yang mahal, setelah kami minta mengonsumsi fruktosa," ujar Kathlene.

Hal ini, menurut Kathlene, menunjukkan bahwa kandungan fruktosa dalam buah dan beberapa makanan dan minuman manis, terbukti mampu meningkatkan hasrat seseorang terhadap makanan. "Yang akan membuatnya bersedia melakukan usaha lebih untuk mendapatkan makanan tersebut," tambahnya.

Solusi terbaik untuk hal ini adalah mengurangi jumlah konsumsi fruktosa adalah dengan mengurangi makanan manis, apalagi yang bersifat fast food atau processed food. Makanlah makanan yang mengandung gula cukup, namun juga memiliki beragam nutrisi lain seperti serat, yang bisa membuat perut kenyang lebih lama. (one)

Ilustrasi video mesum

Geger Video Mesum Napi Narkoba dengan Wanita di Ruangan Lapas, Lagi Diusut Kemenkumham

Sebuah video diduga warga binaan atau narapidana di sebuah lembaga pemasyarakatan (lapas) merekam adegan mesum bersama seorang perempuan di sebuah ruangan lapas. 

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024