Dibanding Pria, Wanita Lebih Banyak Alami Gangguan Tidur

Ilustrasi pasangan pakai ponsel di tempat tidur
Sumber :
  • iStock

VIVA.co.id - Sebuah studi yang dilakukan Loughborough University mengungkapkan, wanita ternyata lebih buruk dalam mengatur waktu tidur dibandingkan pria. Tak hanya itu, studi lanjutan dari University of Surrey juga mengonfirmasi bahwa satu dari lima wanita mengaku mengalami gangguan tidur setidaknya lima hari dalam sepekan.

Mandi Bisa Atasi Gangguan Tidur

Hal itu berbanding terbalik dengan pria yang mengaku tidak punya masalah dengan tidur. Dari survei, hanya 8 persen pria yang punya gangguan tidur. 

Direktur Pusat Riset Tidur dari Loughborough University Dr Jim Home mengatakan, wanita sebenarnya membutuhkan waktu tidur yang lebih panjang dibanding pria. Hal itu berkenaan dengan kinerja otak wanita yang jauh lebih tinggi dibanding pria. 

Charlize Theron: Wanita Semakin Khawatir Jadi Tua
Selain itu, hormon wanita juga memengaruhi durasi tidur. Ketidakseimbangan hormon, terutama saat menstruasi, menopause atau kehamilan, membuat wanita mudah lelah sehingga butuh tidur lebih lama. 

Sayangnya, kebutuhan tidur itu tidak tercukupi karena wanita cenderung menderita insomnia, terutama wanita yang hidup di perkotaan. 

Taekwondo Jenis Ini Digandrungi Wanita Korea

"Tingginya stres pekerjaan serta tuntutan multiperan memengaruhi jam tidur wanita dan membuat mereka lebih sering menderita insomnia dan gangguan tidur," kata Home seperti dilansir Metro.co.uk.

Angka itu dipertegas dengan data statistik yang dikeluarkan National Sleep Federation, dimana 63 persen wanita mengaku insomnia. Sementara, hanya 54 persen pria yang menderita hal serupa. 

Di sisi lain, wanita juga cenderung bangun di malam hari. Alasannya terbangun karena lapar atau ada hal lain yang harus dilakukan. Sebanyak 66 persen wanita mengaku bangun lebih pagi untuk mengejar jadwal harian. 

Untuk itu, Home menyarankan agar wanita lebih banyak melakukan terapi untuk membantu tidur, seperti mengurangi asupan kafein, alkohol atau rokok serta menghindari berkutat dengan gadget sebelum tidur. Melakukan olahraga secara teratur juga bisa membantu wanita tidur lebih baik.

(mus)

 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya