Wanita, Ini Cara Agar Tetap Berbadan Ideal di Usia Senja

Ilustrasi mengecilkan perut.
Sumber :
  • artikelkesehatanq.blogspot.com

VIVA.co.id - Saat seorang wanita di usia 20 tahun-an, mereka tentu masih dapat dengan mudah menjaga berat tubuh agar tetap terlihat kencang. Namun bagaimana dengan wanita yang telah memasuki usia 30 - 50 tahun?

Cara Mudah Ibu Rumah Tangga Kecilkan Perut Melar

Di momen ini, hormon telah berubah dan menopause menghampiri, kalau sudah begini, menjaga berat badan agar terus ideal, tentu jadi semakin sulit. 

Dikutip dari laman Healtista, dr Caroline Apovian dalam bukunya, "The Age-Defying Diet," menulis cara menurunkan berat badan dalam waktu singkat.

1. Perbanyak protein, sayuran, dan buah

Kekurangan protein, karbohidrat, dan jenis makanan sehat seperti buah malah bisa menjadi bumerang bagi metabolisme. Kekurangan makanan sehat seperti sayauran buah dan biji-bijian akan memerlambat metabolisme dan membuat berat tubuh bertambah.

2. Lahap menu asam amino

Makanan seperti daging, ikan, telur mengandung asam amino yang bagus untuk menghasilkan, regenerasi, dan memerbaiki sel tubuh.

3. Kurangi makan sembarangan

Jika di umur yang sekarang, Anda masih makan sembarangan seperti di usia 20 tahun-an, maka jelas pola makan Anda ngawur. Karena idealnya, ketika masa otot menurun, level hormon dan metabolisme tak lagi maksimal, segala makanan yang banyak mengandung kalori harus dikurangi. Caroline menyarankan, Anda memerbanyak melahap smoothies, sup, dan menu biji-bijian, agar membuat perut tak selalu merasa lapar. 

4. Tidur cukup

Kurang tidur akan jelas akan merusak regenerasi otot. Waspadalah karena kurang tidur akan membuat kondisi otot menurun dan risiko gemuk meningkat. Tahukah Anda, bahwa hormon yang mengatur rasa lapar, lebih teratur jika kita tidur cukup. Maka, jika kita tak cukup tidur, jangan heran ketika bangun perut jadi lebih mudah merasa lapar. 

(ren)

perut ramping

Raih Tubuh Ideal dengan Lakukan Empat Langkah Ini

Tak sedikit orang mendapatkan untuk miliki tubuh yang ideal.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2016