Tips Alami Cerahkan Warna Rambut Tanpa Bleaching

Ilustrasi rambut.
Sumber :
  • pixabay/Adinavoicu

VIVA.co.id – Terlahir dengan rambut berwarna hitam gelap, terkadang ada masa di mana seseorang merasa bosan dan ingin mengubah warna rambutnya. Begitu juga bagi mereka yang memiliki rambut yang diwarnai, namun dengan warna kurang cerah atau bersinar juga pasti pernah mengalami hal serupa.

Viral, Wanita Ini Alami Vitiligo Usai Bleaching Rambutnya

Kalau seperti ini, solusi yang ditawarkan adalah dengan bleaching, di mana proses ini  meski dipercaya akan membantu warna rambut usai pewarnaan tampak lebih bagus, namun proses kimia selama bleaching juga dipercaya bisa merusak rambut.

Jadi, bagi Anda yang masih bingung dengan solusi yang bisa dilakukan, maka beruntunglah karena ada beberapa orang yang menemukan bahan alami untuk mencerahkan rambut dengan mudah dan tanpa mengandung bahan kimia berbahaya. Dilansir dari laman Teen, berikut ini beberapa di antaranya.

Tak Hanya Kulit Wajah, Rambut Juga Butuh Skincare

Lemon dan air teh

Semua orang tahu bahwa perasan air lemon yang diaplikasikan di rambut bisa menghasilkan warna rambut yang luar biasa. Caranya pun cukup mudah.

Percayakan Manfaat Jahe untuk Pertumbuhan Rambut Sehat Secara Alami

Pertama, panaskan satu cangkir air dan tambahkan teh dalam kantung, diamkan selama beberapa menit setelah diangkat. Peras lemon hingga mendapat 1/3 cangkir, masukkan ke dalam botol semprot.

Tambahkan kayu manis, minyak almon, air teh yang telah direbus, dan masukkan semuanya ke dalam botol semprot. Semprot di bagian rambut yang ingin dicerahkan.

Lemon

Masukkan satu cangkir perasan lemon dan 1/4 cangkir air hangat ke dalam botol semprot, kemudian semprotkan di beberapa bagian rambut, diamkan di bawah sinar matahari selama 1 hingga 2 jam, dan terakhir bilas hingga bersih.

Vitamin C

Hancurkan tablet vitamin C dan campur dengan air, lalu diamkan selama satu jam. Hal ini bermanfaat untuk membuat shading pada rambut, sekaligus menghilangkan warna rambut yang kurang bagus.

Madu

Aduk satu sendok makan madu ke dalam air, kemudian aplikasikan pada rambut, diamkan selama 30 hingga 60 menit, dan bilas hingga bersih.

Chamomile

Panaskan air dengan teh chamomile, gunakan untuk membilas rambut hingga tingkat kecerahan yang diinginkan. Gunakan botol semprot untuk digunakan sebelum keluar rumah.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya