Combi Run, Ajak Masyarakat Lakukan Gerakan Lari Sehat

Combi Run
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Adinda Permatasari

VIVA.co.id – Lari kini sudah menjadi salah satu olahraga favorit yang banyak dipilih kaum urban. Tidak heran komunitas pecinta olahraga ini semakin banyak. Tak hanya itu, berbagai kegiatan lomba lari juga semakin sering digelar, sebagai bentuk penyaluran hobi.Salah satunya adalah Combi Run 2016 yang akan diselenggarakan pada 13 November 2016.

1000 Peserta Bakal Ikuti Grid Cardio Rush, Ada Pemain Dewa United

Tidak seperti kebanyakan lomba lari maraton, Combi Run juga memberikan nilai lebih kepada para peserta dengan mengadakan #BestRun Clinic. #BestRun Clinic merupakan rangkaian couching clinic lari yang akan diberikan oleh Pelatih Lari Nasional Agung Mulyawan.

Menurut Andreas Kansil, Combi Run 2016 Race Director sekaligus pendiri Pandara Sports, couching clinic ini akan menjadi suatu bagian dari perjalanan lari peserta.

Dimas Seto dan Dhini Aminarti Ajak Puluhan Artis Olahraga Lari dan Donasi

"Dari mulai mendaftar, kemudian mereka bisa akses video pelatihan, dan ada live sesi pelatihan, dua kali di gym dan satu kali di lapangan. Jadi ini betul-betul mempersiapkan pelari menuju Combi Run. Karena, banyak peserta yang memang belum terekspos dengan lari," kata Andreas saat konferensi pers di The East, Jakarta, Rabu, 24 Agustus.

Sebagai pelatih dalam sesi couching clinic, Agung menjelaskan bahwa teknik dasar yang akan diberikan adalah metode running ABC. Serta satu metode yang diambil dari metode kecepatan dari Swedia.

Sukses Digelar, 4 Ribu Pelari Ramaikan Victoria Run 2023

"Ada tiga materi dalm couching clinic. Pertama akan ada pelatihan kekuatan lari jarak jauh. Kedua ladder drill, menaiki tangga yang terbuat dari tali. Ketiga adalah latihan untuk Kids Dash,"  kata Agung.

Untuk Kids Dash tentu program yang diberikan berbeda dengan peserta dewasa. Untuk kategori anak-anak ini, Agung akan lebih menekankan pada multilateral gerak anak. Mereka diberi pengayaan gerak lebih banyak dan divariasikan dengan game untuk meningkatkan fisik mereka namun dengan tetap menyenangkan.

Combi Run sendiri merupakan ajang yang diselenggarakan oleh perusahaan consumer healthcare modern sebagai bagian dari rangkaian ulang tahunnya yang ke 45.

"Melalui Combi Run, kami ingin mengajak masyarakat untuk hidup sehat melalui kegiatan olahraga lari yang kompetitif, menyehatkan, dan tetap menyenangkan," ujar CEO Combiphar Michael Wanandi, saat konferensi pers di The East, Jakarta, Rabu, 24 Agustus.

Di tahun keempatnya Combi Run menambahkan kategori baru yaitu Ekiden 10k. Ekiden merupakan lomba lari estafet atau relay yang terdiri dari empat pelari per tim dan setiap tim akan menempuh jarak lari 10 kilometer yag dibagi menjadi empat bagian. Masing-masing anggota dari tim akan berlari menempuh jarak 2,5 kilometer.

Selain penambahan kategori dari kategori yang sudah ada sebelumnya yaitu kategori 5K dan 10K, Kids Dash untuk anak-anak berusia 6-8 tahun dan 9-12 tahun, dan kategori khusus master 45+, Combi Run juga memberikan persiapan khusus bagi peserta yang akan mengikuti lomba.

Pendaftaran peserta Combi Run 2016 sudah dibuka mulai 24 Agustus. Dari tiket penjualan di setiap kategori nantinya akan disisihkan Rp4.500 untuk didonasikan ke empat yayasan yaitu Circa HandMade, Pink ShimmerInc, Sabang Merauke, dan Jaka Perkasa Citra Cemerlang.

Yang lebih menarik lagi, Combi Run menawarkan sejumlah hadiah bagi pelari tercepat. Bagi pemenang kategori Ekiden 10K akan mendapatkan grand prize berupa trip ke Singapura.

Combi Run 2016 akan diselenggarakan di The Breeze BSD City pada 13 November 2016.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya