Si Kidal Rentan Menderita Berbagai Penyakit?

Ilustrasi tangan kidal.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Tak jarang beberapa orang berpengaruh di dunia memiliki tangan kidal. Tapi, tidak sedikit yang mengaitkan kemampuan tersebut dengan masalah kesehatan, mulai dari masalah emosional hingga multiple sclerosis, atau penyakit progresif yang muncul akibat sistem kekebalan tubuh yang secara keliru menyerang selaput pelindung saraf atau mielin dalam otak dan saraf tulang belakang.

Tak Bisa Minum Susu Karena Punya Intoleransi Laktosa? Dokter Beri Tips Ini

Bahkan, menurut penelitian profesor dari Harvard, Joshua Goodman, mereka yang kidal cenderung mendapatkan pendapatan lebih rendah dan bekerja pekerjaan kasar.

Selain itu, salah satu studi yang dilakukan di Yale menunjukkan, mereka yang kidal cenderung memiliki masalah emosional, di mana para peneliti menemukan sekitar 40 persen pasien skizofrenia adalah orang kidal.

Heboh Orang Suka Makan Semen, Ternyata Ini Penyebab dan Dampaknya Bagi Kesehatan

Terlebih lagi, pada studi tahun 2007, para peneliti menemukan wanita yang telah menopause dan kidal, berisiko tinggi mengalami kanker payudara. Wanita yang kidal, juga berisiko tinggi alami multiple sclerosis sebesar 62 persen. Demikian dilansir dari laman Prevention.

Masalah kesehatan lainnya yang juga lebih sering menimpa mereka yang kidal yaitu masalah terkait pencernaan.

Kupas Tuntas, 5 Gejala Asam Lambung Akut yang Perlu Diwaspadai

Studi di Inggris yang pernah dilakukan tahun 2001 menemukan bahwa mereka yang kidal, secara signifikan berisiko tinggi mengalami predisposisi terhadap autoimun dan radang usus seperti penyakit Crohn dan kolitis ulseratif.

Faktanya, 21 persen pengidap penyakit radang usus diderita oleh mereka yang kidal.

Kemudian, gangguan tidur juga rentan dialami mereka yang kidal, seperti terbangun di tengah malam akibat gangguan pergerakan tubuh secara periodik.

Studi yang pernah dilakukan di University of Toledo di tahun 2011 mengenai pasien gangguan tidur, menemukan sebesar 94 persen mereka yang kidal mengalami gangguan tersebut.

Namun, jangan berburuk sangka dahulu, karena si kidal juga memiliki kelebihan. Mereka yang kidal diyakini memiliki kemampuan tinggi pada olahraga seperti tenis, boxing, dan baseball. Hal ini disebabkan karena si kidal lebih beruntung dalam mengambil sudut.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya