Cara Sederhana Perawatan Totok Wajah di Rumah

Totok Wajah di Salon Kecantikan Dian Kenanga
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Linda Hasibuan

VIVA.co.id – Terapi totok wajah merupakan sebuah metode yang dapat meremajakan kulit dan mengobati beberapa penyakit seperti migrain dan sinusitis. Metode tersebut saat ini banyak diminati baik wanita maupun pria lantaran minimnya risiko.

Totok Bisa Tingkatkan Imunitas, Begini Caranya

Namun, untuk melakukan totok tersebut, tidak boleh sembarangan. Sebab, setiap totok yang dilakukan berkaitan dengan saraf dan hanya orang yang sudah terlatih saja yang bisa melakukannya.

Kendati demikian, bagi yang sibuk dan tidak sempat berkunjung ke tempat khusus totok, Anda tetap dapat melakukannya sendiri di rumah dengan jari jemari Anda. Gunakanlah jari manis atau jari tengah, atau bisa juga dilakukan pemijatan dengan jari yang dianggap nyaman.

Wajib Coba, 4 Langkah Mudah Totok Wajah Atasi Mata Lelah

Lakukan pemijatan secara perlahan yaitu dengan menekan otot-otot di beberapa bagian wajah, tapi jangan sampai memijat bagian tulang wajah, karena hal itu akan menimbulkan memar pada wajah.

"Bagi yang tidak sempat melakukan totok wajah di tempat khusus totok, mungkin mereka bisa melakukannya sendiri dengan jari jemarinya. Untuk hasil optimal lakukanlah pemijatan secara perlahan di beberapa bagian wajah dan hindari pemijatan pada tulang wajah," ujar Yanie Rubby selaku General Operational Manager Dian Kenanga kepada VIVA.co.id.

Gen Z Mulai Pakai Skincare Sejak Usia 13 Tahun

Dia menuturkan bahwa lakukanlah pemijatan dengan gerakan menarik kulit wajah ke atas dengan perlahan. Hal ini akan membuat tekstur wajah Anda terlihat lebih kencang.

Kemudian Anda bisa melanjutkan pemijatan atau totok pada daerah-daerah wajah seperti dahi bagian atas dan tengah, mata bagian atas dan bawah, pipi, lalu daerah dagu.

"Anda bisa melakukan pijatan dengan cara melakukan penarikan kulit kulit wajah. Lalu sertakan juga pijatan pada bagian mata, pipi dan dagu," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya