Nilai Lebih Anak Kuasai Banyak Bahasa

Anak membaca.
Sumber :
  • Pixabay/falovely

VIVA.co.id – Rasanya bukan hal yang aneh lagi melihat anak-anak yang fasih berbahasa asing. Mengajarkan bahasa lain selain bahasa ibu memang menjadi pilihan banyak orangtua.

Tips Memberi Pemahaman Soal Keuangan kepada Anak

Meski begitu, tak sedikit pula orangtua yang masih merasa khawatir jika mengenalkan bahasa asing pada usia yang masih dini. Masih ada pula orangtua yang memutuskan untuk mengenalkan bahasa asing ketika anak sudah mampu berbicara.

Psikolog anak dan keluarga, Roslina Verauli mengatakan, sebaiknya anak sudah dikenalkan dengan bahasa asing sejak bayi. Karena, ada banyak kelebihan yang didapat pada anak bilingual atau multilingual.

Moms, Ini Cara agar Tak Mudah Stres dan Bisa Bonding dengan Anak

"Berdasarkan sejumlah riset, anak bilingual akan memiliki kemampuan atensi yang lebih baik dibandingkan anak yang tidak dilatih bilingual," ujar Vera kepada VIVA.co.id beberapa waktu lalu.

Selain itu, anak bilingual atau multilingual juga memiliki penalaran analitik yang lebih baik. Artinya, mereka bisa memahami konsep seperti apa, kenapa, dan bagaimana sesuatu dapat terjadi.

7 Perilaku Gaslighting Orangtua pada Anak, Banyak yang Gak Sadar

Vera juga menjelaskan, dalam beberapa area yang diukur dalam tes IQ, ditemukan bahwa anak bilingual memilliki nilai IQ yang lebih tinggi dibandingkan anak yang tidak belajar lebih dari satu bahasa.

"Anak bilingual memiliki kemampuan metalinguistik yang baik, artinya dia bisa menganalisa adanya error dalam kalimat. Kalimat yang disampaikannya juga sopan dan relevan," imbuh Vera.

Vera menambahkan, secara personal anak bilingual atau multilingual memiliki kemampuan bersaing yang lebih baik sehingga bisa mendapatkan karier yang lebih baik pula.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya