Binatang Peliharaan yang Tepat Untuk Anak

VIVAnews - Ingin memelihara hewan di rumah? Sebelumnya, pastikan dulu hewan tersebut aman dan sesuai tidak dengan usia buah hati Anda.

Kiprah Ninja Xpress Jadi 'Teman' UMKM Bantu Naik Kelas

Simak dulu, seperti yang dilansir aspca.org di bawah ini:

Bayi
Bayi tak bisa memegang dan berhati-hati pada hewan peliharaan. Apabila Anda memiliki hewan peliharaan dan anak Anda baru saja lahir, berhati-hatilah, jangan sampai si kecil dilukai oleh hewan peliharaan.

Balita
Pada usia ini, si kecil sedang aktif bergerak. Mereka akan penasaran dan merasa gemas dengan hewan peliharaan. Jangan sampai pula si kecil memegang tempat makan kucing atau anjing kesayangan. Bahkan, jika Anda memiliki ikan kecil pada aquarium, ada baiknya jauhkan dari jangkauan si kecil.

Masuk Usia Kepala 4, Vicky Prasetyo Sudah Siapkan Kain Kafan?

Usia 3-5 Tahun
Pada usia 3-5 tahun, anak-anak belajar berkomunikasi dan berempati. Anda bisa mengajari si kecil memberi makan hewan peliharaan. Buah hati pasti senang dilibatkan dalam memberi makan hewan peliharaaan.

Memasuki usia lima tahun ke atas, anak mulai menunjukkan ketidakkonsistenannya. Mereka mulai menyukai hewan-hewan yang kecil, seperti marmut atau ikan mas. Mereka sangat senang membersihkan kandang, mengisi air, memberi makan, dan menghias kandang si hewan peliharaan. Tapi, pastikan anak-anak membersihkan tangan usai bermain dengan si hewan.

Usai 10-13 Tahun

Geger Video Mesum Napi Narkoba dengan Wanita di Ruangan Lapas, Lagi Diusut Kemenkumham

Beranjak remaja, usia 10 tahun, anak mulai memiliki respon yang bagus terhadap hewan peliharaan. Biasanya, mereka mulai menyukai hewan seperti anjing, kucing, dan kelinci. Mereka suka memberi makan atau sekadar mengajak hewan peliharaan berjalan-jalan.

Tak lupa mereka membersihkan kandang kucing atau kelinci. Meski si buah hati bisa mengurus hewan kesayangan mereka, ada baiknya orangtua mengecek. Pastikan makanan atau minuman buat hewan peliharaan terisi.

14-17 Tahun
Usia 14 tahun ke atas, biasanya anak sudah mulai sibuk dengan aktivitasnya. Hewan peliharaan seolah harus berebut perhatian di sela kesibukan mereka. Hewan yang direkomendasikan untuk mereka, misalnya burung atau ikan.

Mereka cukup besar untuk bertanggungjawab pada peliharaannya, tentu saja di bawah pengawasan orangtua. Jika buah hati beranjak dewasa, tak ada salahnya orangtua memelihara anjing atau kucing sebagai kawan di rumah.


antique.putra@vivanews.com

Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM).

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024