Ridho Rhoma Mulai Jalani Rehabilitasi Narkoba

Penyanyi dangdut Ridho Rhoma terjerat kasus narkoba
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

VIVA.co.id – Pedangdut yang terkena kasus narkoba, Ridho Rhoma, hari ini tiba di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) di Cibubur, Jakarta Timur. Pihak kepolisian mengumumkan secara resmi bahwa mulai hari ini juga Ridho menjalani proses rehabilitasi.

7 Artis Berkali-kali Terjerat Kasus Narkoba, Terbaru Ammar Zoni

"Penyidik melaksanakan kegiatan pengarahan kepada dua tersangka RR (Ridho Rhoma) dan MS untuk melakukan rehabilitasi di RSKO. Mulai hari ini, mereka direhabilitasi," ujar Kompol Slamet R., Wakasat Narkoba Res Jakarta Barat, di RSKO Cibubur, Jakarta Timur, pada Selasa, 4 April 2017.

Menyoal berapa lama jangka waktu rehabilitasi, Slamet tak bisa memastikan waktunya. Meski demikian, ia berbicara kalau proses penyidikan akan tetap berjalan sesuai prosedur.

Penuh Teka-teki, Ini Fakta Pernikahan Ridho Rhoma yang Masih Diragukan

"Kita menunggu nanti dari tim dokter selama masa penyidikan, sambil proses hukumnya tetap berjalan. Makanya, sambil menunggu berkas, kita kirim ke JPU (jaksa penuntut umum) untuk tersangka kita taruh di RSKO," katanya.

Sembuhnya Ridho dari ketergantungan obat, tak bisa dipastikan secara rinci oleh pihak kepolisian. Hal tersebut, pada akhirnya akan dilimpahkan kepada tim dokter dari RSKO.

Kisah Nabi Ibrahim Mantapkan Daniel Mananta, Elly Sugigi Janji Gak Nikah Lagi

"Rehabilitasi kan dalam rangka pengobatan, jadi enggak tahu berapa lamanya, yang paham hanya dokter. Mereka yang bakal menentukan bagaimana, berapa lama, dan setinggi apa tingkat pengobatannya," kata Slamet.

 Rehabilitasi telah diatur dalam undang-undang dan telah diperbolehkan selama proses hukum berjalan. Sampai saat ini, Ridho tampak sehat dan siap menjalani pemulihan di RSKO.

"Saya enggak bisa jawab kalau soal itu (sakau), bukan ranah saya, dokter yang biaa jawab. Alhamdulillah selama ini sehat," tutur Slamet. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya