Sisi Dermawan Beyonce untuk Mahasiswi Amerika

Beyonce
Sumber :
  • REUTERS/Eduardo Munoz

VIVA.co.id – Baru-baru ini, kabar baik datang dari penyanyi Beyonce. Memperingati satu tahun albumnya, Lemonade, ia membagikan beasiswa gratis untuk empat mahasiswi yang beruntung.

Daftar Lengkap Pemenang Grammy Awards 2021, Beyonce Menang Besar

Beasiswa ini diperuntukkan kepada empat perempuan muda yang tengah duduk di bangku perkuliahan jurusan creative arts, musik, sastra, atau studi Afrika-Amerika. Kandidat peraihnya pun dipilih dari empat kampus berbeda di Amerika Serikat (AS).

Berdasarkan pernyataan Beyonce melalui situs resminya, beasiswa ini didedikasikan untuk para perempuan muda dan pemikirannya. Di masa yang akan datang, mereka diharapkan mampu menjadi pribadi yang mandiri dan independen lewat kreativitasnya.

Sepupu Beyonce, Rapper Kardone Tewas Ditembak

"Beasiswa ini didesain untuk mendukung para perempuan muda yang takut berpikir 'out of the box' agar lebih berani, kreatif, dan percaya diri," tulis Beyonce.

Beasiswa itu tersedia untuk calon mahasiswi tahun ajaran 2017-2018. Cara melamarnya dapat dengan mengakses situs resmi Beyonce.

Shush, Kerja Sama Rahmania Astrini dengan Penulis Lagu Beyonce

Saat ini, Beyonce disibukkan dengan berbagai proyek bahkan sampai ke ranah film. Terakhir, ia mengisi suara di film Epic.

Sesuai informasi yang mencuat, Beyonce dicanangkan menjadi pengisi suara untuk film legendaris Disney yang akan dibuat versi live-action, Lion King. Ia bakal berperan sebagai Nala.

Beyonce.

Beyonce jadi Penyanyi Peraih Piala Grammy Terbanyak Sepanjang Masa

Penyanyi fenomenal, Beyonce telah mencetak rekor baru setelah memenangkan piala Grammy ke-28 di Grammy Awards 2021.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2021