Wanda Hamidah Stok Makanan Segar untuk Bulan Ramadan

Wanda Hamidah
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bobby Agung

VIVA.co.id – Bulan Ramadan akan tiba dalam hitungan hari. Semua umat muslim  bakal menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh, dan setelahnya akan menyambut Hari Raya Idul Fitri.

Jadi Korban Mafia Tanah Seperti Nirina Zubir, 4 Artis Ini Tolak Dukung Salah Satu Capres

Banyak hal yang harus dipersiapkan menyambut datangnya bulan suci. Bahkan, sebagian besar orang, punya kiat tersendiri, bagaimana menyambut datangnya bulan suci.

Artis serta politisi Wanda Hamidah, juga punya kiat sendiri dalam menyambut Ramadan. Ada sejumlah persiapan yang saat ini tengah ia lakukan.

Gak Terkenal, Anak Wanda Hamidah Gagal Main Film

“Lebih persiapkan mental sih, yang paling susah tuh bangunin sahur anak-anak. Kurma dan es kelapa selalu menjadi keharusan di rumah,” ujarnya, di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Sebagai seorang ibu rumah tangga, Wanda juga memiliki persiapannya sendiri dalam menyajikan hidangan baik itu ketika berbuka ataupun sahur. Ia punya trik sendiri dalam menyiapkan makanan.

Tips Bugar Ala Wanda Hamidah Hingga Fira Basuki

“Saya selalu fresh food, bulan puasa biasanya nyetok. Saya beli makanan yang gampang dipanasi karena kadang malas bangun untuk masak, terus mbaknya juga kasihan kalau dibangunin buat masak,” kata Wanda.

Lebih jauh, Wanda menuturkan bahwa anak-anaknya tak memiliki banyak permintaan soal hidangan di kala bulan puasa. Ia kemudian menceritakan hal tersebut kepada awak media.

“Mereka gampang sih, makanannya suka berbeda-beda. Kalau Sabtu dan Minggu, mereka boleh pilih mau makan apa, kesukaan mereka,” tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya