Diduga Ditipu Manajemen, Bunga Zainal Lapor Polisi

Bunga Zainal.
Sumber :
  • Viva.co.id/Linda Hasibuan

VIVA.co.id – Aktris cantik Bunga Zainal tengah menjadi sorotan karena diduga mengalami penipuan oleh manajemennya sendiri, Harry Wiradinata. Rencananya, Bunga akan melaporkan Harry ke Polda Metro Jaya hari Senin, 27 Februari 2017 bersama kuasa hukumnya, M. Zakir Rasyidin.

Dituduh Lakukan Penipuan Senilai Rp1,8 Miliar, Vicky Prasetyo Gak Terima

Lalu, apa yang sebenarnya terjadi?

"Pada tanggal 28 Januari 2016 Bunga Zainal dan Pak Harry Wiradinata pernah membuat surat pernyataan bersama perihal pengambilan gambar (pemotretan) dan foto yang diperuntukkan untuk pembuatan kalender," kata Zakir saat dihubungi VIVA.co.id, Minggu, 26 Februari 2017.

10 Negara dengan Jumlah Penipuan Terbanyak, Indonesia?

Sangat disayangkan, apa yang terjadi tak sesuai dengan kesepakatan awal. Foto aktris kelahiran Jakarta itu justru digunakan untuk iklan produk minyak angin yang tak ada dalam perjanjian.

"Kami sudah klarifikasi kepada Pak Harry selaku pihak yang menggunakan gambar tersebut, namun tidak ada penjelasan," ucap Zakir menambahkan.

Yadi Sembako Terancam 6 Tahun Penjara Imbas Dugaan Kasus Penipuan

Tak hanya itu, Zakir juga telah mengirimkan somasi kepada Harry sebanyak dua kali. Lagi-lagi tak ada tanggapan dan itikad baik dari Harry.

"Intinya kami melihat ada dugaan tindak pidana (penipuan) dan perbuatan melawan hukum dalam kasus ini," ujarnya.

Saat dihubungi, Bunga sendiri enggan menjelaskan lebih lanjut perihal masalah ini. Bintang film Panggil Namaku Tiga Kali itu mengatakan akan buka mulut esok hari usai melaporkan kasus tersebut di Polda Metro Jaya.

"Besok saja, lebih jelas sama kuasa hukum saya juga," kata Bunga. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya