6 Tradisi Pernikahan Teraneh di Dunia
Rabu, 17 Juli 2013 - 14:25 WIB
Sumber :
VIVAlife
-Salah satu tujuan pasangan yang berpacaran adalah menuju pintu gerbang pernikahan. Idealnya setiap momen dalam pernikahan menjadi hal yang paling berkesan dan tak terlupakan seumur hidup. Tak jarang banyak pasangan yang menikah mengikuti tradisi.
Meski demikian, ada saja beberapa daerah atau negara yang memiliki 'ritual' pernikahan yang terkesan unik bahkan aneh. Namun bukan tanpa alasan tradisi pernikahan harus dilakukan. Ini karena mereka meyakini ada nilai dalam tradisi yang diwariskan.
Di India misalnya, kalau seorang bayi perempuan tumbuh gigi dibagian atas gusi lebih dulu, pertanda ia akan dimakan harimau dalam waktu dekat. Oleh karena itu,ia harus melakukan beberapa ritual. Ia harus menikah dengan seekor anjing untuk menghapus pengaruh buruk tersebut. Tujuannya adalah untuk menolak bala.
Itu di India, bagaimana dengan ritual pernikahan di belahan bumi lainnya? Berikut ini adalah ritual pernikahan yang terbilang
nyeleneh
!
Gangguan Malam Pertama
Dikenal dengan
charivari
yang merupakan tradisi pernikahan yang berhubungan dengan sorak sorai. Ketika malam pertama pengantin baru akan diganggu oleh kegaduhan yang diciptakan oleh kerabat, keluarga, dan para tamu undangan. Dengan menggunakan panci, ceret, dan teriakan suara yang menjengkelkan, mereka melancarkan 'serangan' dari halaman rumah. Tradisi pernikahan unik ini banyak dilakukan di Perancis.
Cincin di Kaki
Umumnya ketika menikah, setiap pasangan akan mengenakan cincin di jari manis. Tapi tidak dengan tradisi para pengantin Hindu tradisional, seperti yang dilansir
Oddee.com
. Mereka justru menggunakan cincin pernikahan di kaki. Cincin perak yang disematkan di jari kaki sebelah kiri menjadi tanda bahwa wanita adalah tersebut resmi menjadi istri. Namun pria justru dibebaskan menggunakan cincin ini.
Tidak Boleh Ke Kamar Mandi
Ini adalah tradisi yang harus dilakukan oleh anggota dari komunitas Tidong di Sandakan, Sabah, Malaysia. Artinya, pengantin baru tak diizinkan ke kamar kecil selama tiga hari, tiga malam. Kalau mereka tetap masuk ke kamar mandi, nasib buruk akan menimpa mereka. Nasib buruk yang mungkin terjadi mulai dari barang-barang yang menjadi tak awet, kematian anak, bahkan kemandulan. Tak hanya itu, pasangan ini juga akan kelaparan.
Hitamkan Pengantin
Adalah tradisi yang menjadikan pengantin baru menjadi pasangan yang beraroma tak sedap. Sebelum menikah, mereka akan 'dipelonco' terlebih dahulu. Bagaimana tidak, mereka disiram ramuan susu, sosis, sayuran, telur busuk, ikan, jelaga, dan tepung dan bulu yang dituangkan ke dalam tubuh. Cara ini dilakukan untuk mengusir roh jahat dan masih terjadi di beberapa bagian, Skotlandia
Pecahkan Piring

Ada Perang Dagang, Wamendag Tegaskan RI Jaga Hubungan Baik dengan AS-China
Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti Widya menegaskan, Indonesia akan menjaga hubungan perdagangan dengan mitra dagang lain selain Amerika Serikat (AS).
VIVA.co.id
25 April 2025